Bhabinkamtibmas Kampung Merancang Ilir Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP Pilkada 2024

Polda Kaltim
Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Berau Tahun 2024. Sabtu (3/8/2024).

Polres Berau, Gerbangkaltim.com – Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024.

Kegiatan ini merupakan bagian dari tahapan Pilkada 2024 di tingkat kelurahan/kampung di Kecamatan Gunung Tabur, Sabtu (3/8/2024).

Kegiatan yang dilakukan di Kantor Sekretariat (Perpustakaan) Jl. Hasanuddin RT 02 Kampung Merancang Ilir, Kecamatan Gunung Tabur, Kabupaten Berau ini dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk Bripka Candra Kurniawan selaku Bhabinkamtibmas Kampung Merancang Ilir. Selain itu, hadir pula Askar, Sekretaris Kampung Merancang Ilir; Andreas R.W, Anggota PPK Kecamatan Gunung Tabur; Saina Fauziah, PKD Kampung Merancang Ilir; serta beberapa anggota PPS, Pantarlih, dan Ketua RT setempat.

Acara dimulai dengan pembukaan, diikuti dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan pembacaan doa. Kemudian, dilakukan pembacaan hasil DPHP untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024. Dalam pleno ini, juga dibuka sesi untuk masukan dan tanggapan terhadap hasil rekapitulasi DPHP. Setelah itu, dilakukan penandatanganan Berita Acara Pleno, penyerahan Berita Acara, dan ditutup dengan sesi foto bersama.

Hasil rekapitulasi DPHP di Kampung Merancang Ilir mencatat jumlah total pemilih sebanyak 1.141 orang, dengan rincian 614 pemilih laki-laki dan 527 pemilih perempuan. Kampung ini memiliki dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang akan digunakan pada hari pemungutan suara mendatang.

Rapat yang berlangsung hingga pukul 16.45 WITA ini berjalan lancar dan kondusif. Kehadiran Bripka Candra Kurniawan sebagai Bhabinkamtibmas menunjukkan komitmen Polri dalam mendukung pelaksanaan Pilkada yang aman dan tertib, serta memastikan bahwa proses demokrasi di Kampung Merancang Ilir berlangsung dengan baik. Humas Polres Berau

Tinggalkan Komentar