Dana Pilkada Rp.7,1 Miliar Diserahkan Pemkab ke Polres Paser

PASER, Gerbangkaltim.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menyerahkan dokumen dana hibah sebesar Rp.7,1 Miliar kepada Polres Paser untuk pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2020.

Penyerahan dilakukan Sekretaris Daerah (Sekda) Paser Katsul Wijaya kepada Kapolres Paser AKBP Murwoto, di Polres Paser, Selasa (17/03/2020). Penyerahan dokumen dana hibah ini disertai pakta integritas dari Polres Paser.

Hadir dalam kegiatan ini Dandim 0904 Tanah Grogot Letkol Czi Widya Wijanarko, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan perwira Polres Paser.

Sekda Paser dalam sambutan Bupati mengatakan Polres Paser maupun Kodim 0904 Tanah Grogot sama-sama mendapat alokasi dana yang disesuaikan tingkat kebutuhannya. Ia pesan agar dana hibah tersebut dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

“Semoga dengan bantuan ini bisa memperkuat komitmen seluruh aparat petugas pengamanan Pilkada,” kata Katsul.

Dengan bantuan yang sudah diberikan itu lanjut Katsul, aparat diharap dapat lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi-potensi ancaman dan gangguan yang dapat menghambat kelancaran proses Pilkada.

Katsul mengatakan pelaksanaan Pilkada di Paser dari tahun ke tahun berjalan kondusif. Namun kemungkinan adanya gangguan atau gesekan bisa saja terjadi.

“Oleh karena itu segala upaya pencegahan tetap harus disiapsiagakan sehingga tahapan Pilkada tahun ini berjalan lancar,” ujar Katsul.

Sementara Kapolres Paser AKBP Murwoto mengucapkan terima kasih atas bantuan pengamanan yang diberikan Pemkab Paser.

“Terima kasih atas bantuan pengamanan ini. Kami bersama TNI akan melaksanakan pengamanan Pilkada sebaik-baiknya sebagai wujud dukungan kami kepada pemerintah daerah,” kata Murwoto.

Murwoto mengatakan dana tersebut akan digunakan untuk pengamanan tahapan pilkada mulai dari penetapan calon, masa kampanye, masa pemilihan, hingga proses pelantikan.

“Harapan kami Pilkada di Paser berjalan aman, lancar dan damai,” pungkas Murwoto. (Adv/MC Kominfo Paser)

Tinggalkan Komentar