Dari Webinar KPCPEN-Kominfo, Bagaimana Menangkal Hoaks Seputar Covid-19? (Bagian1)

PASER, Gerbangkaltim.com – Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) bersama Kementerian Komunkasi dan Informatika (Kominfo), menggelar webinar bagi masyarakat Kabupaten Paser, dengan tema “Vaksin aman, masyarakat sehat”, Senin, 23 November 2020.

Hadir secara virtual sebagai narasumber Sekretaris Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Paser Djoko Bawono, dan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Paser Amir Faisol.

Dalam kegiatan Webinar kali ini, Sekretaris Dinas Kominfo Paser Djoko Bawono membawa materi bertema “Peranan Diseminasi Informasi dalam pencegahan penyebaran Covid_19 di Kabupaten Paser”.

“Tujuan komunikasi menciptakan masyarakat tenang dan paham apa yang harus mereka lakukan, membangun persepsi masyarakat bahwa negara hadir dan tanggap dalam mengendalikan situasi krisis tang terjadi,” kata Djoko.

Lalu bagaimana cara masyarakat mengantisipasi penyebaran hoaks atau berita bohong seputar Covid-19? Karena bagaimana pun hoaks terkait Covid-19 dapat menyesatkan masyarakat dan membuat bingung.

Per 23 November 2020, Kementerian Kominfo kata Djoko mencatat ada sebanyak 1231 hoaks atau informasi bohong terkait Covid-19 yang membuat resah masyarakat.

“Upaya kami di Paser untuk menekan hoaks yaitu dengan memberikan masyarakat informasi yang sejelas-jelasnya sehingga masyarakat tidak bingung,” ujar Djoko.

Guna mencegah hoaks, kata Djoko Kominfo Paser memberi ruang informasi terkait perkembangan Covid-19 melalui Media Center Kominfo Paser.

“Di Media Center, Kominfo memfasilitasi kegiatan konferensi pers tentang perkembangan terkini Covid-19,” ucap Djoko.

Dalam penyebaran informasi dari pemerintah pusat ke daerah, Komimfo Paser memfasilitasi Video Conference Tim Satgas dengan semua stakeholder penanganan Covid-19.

Djoko mengatakan untuk menghindari hoaks, masyarakat hendaknya mengakses informasi yang jelas kebenarannya. Seperti situs resmi pemerintah di pusat maupun daerah.

Terkait vaksin Covid-19, Djoko keberadaan merupakan upaya pemerintah untuk memulihkan kesehatan masyarakat dari pandemi Covid-19.

“Salah satu upaya pemulihan kesehatan dengan percepatan penyediaan vaksin,” katanya.

Ia menambahkan penyediaan vaksin bagian dari prioritas pemerintah menuju masyarakat Indonesia yang sehat.

“Webinar ini salah satu komunikasi kami dengan masyarakat tentang vaksin untuk upaya memulihkan kesehatan dan ekonomi masyarakat,” kata Djoko. (Adv)

Tinggalkan Komentar