Dewan Apresiasi Upaya Pelebaran Jalan MT Haryono
Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan mengapresiasi Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan dalam upaya penanggulangan banjir dan mengurai kemacetan dengan melakukan pelebaran Jalan MT Haryono.
Wakil Ketua Komisi III DPRD Balikpapan, Fadlianoor mengatakan, saat ini kondisi Balikpapan mulai padat akan kendaraan, sedangkan jalan belum ada pelebaran, sehingga adanya proyek ini dapat meminimalisir kemacetan yang terjadi di Kota Balikpapan.
“Kita bisa tahu bahwa selama ini jalan tidak ada penambahan sementara kendaraan di Balikpapan setiap hari bertambah baik mobil maupun motor, walaupun ini hanya sifatnya pelebaran kami apresiasi kepada Pemkot,” ujarnya, Sabtu (20/5/2023).
Harapannya kedepannya, katanya, Pemkot Balikpapan melalui OPD terkait dapat memperhatikan titik daerah lain, karena masih ada yang perlu dilakukan pelebaran jalan dan harus ada penambahan jalan.
Seperti halnya Jalan Indrakila yang berada di Start III yang merupakan jalan vital, karena dilintasi kendaraan dari wilayah Barat menuju ke Wilayah Timur atau Selatan melewati Jalan ini, begitu juga sebaliknya.
Apalagi wilayah ini terdapat tiga sekolah yakni SDN 001, SMPN 3, SMP PGRI 4, SMKN 2 termasuk satu puskesmas, sehingga jalan yang sempit dan padat akan anak sekolah perlu adanya pelebaran jalan dan ada penambahan jalan.
DPRD sangat mendukung adanya program pemerintah kota dalam melakukan pelebaran jalan. Untuk itu, DPRD mendukung anggaran terkait hal ini.
“Semoga proyek cepat selesai dan sesuai dengan target,” ucapnya.
Sementara itu, pelebaran Jalan MT Haryono mengucurkan dana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Balikpapan sebesar Rp 27 Miliar, dengan rincian dari Andi Jaya Motor hingga Hotel Sejati Balikpapan sebesar Rp 19 miliar dan depan Kantor PDAM lama sebesar Rp 4 miliar dan untuk pengerjaan crossing jalan terkait pembuatan saluran drainase di depan living plaza sebesar Rp 4 miliar.
BACA JUGA