Di HUT ke-56, Angkasa Pura Balikpapan Berbagi Kebahagiaan
Balikpapan – Hari ini genap 56 tahun Angkasa Pura Airports mendedikasikan pelayanan terbaik di bidang pengelolaan Bandar Udara, dalam momentum bahagia tersebut manajemen Angkasa Pura I Balikpapan membagikan hadiah ke pengguna jasa di Bandar Udara Internasional (SAMS) Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan.
Angkasa Pura Airports mengangkat tema HUT tahun ini adalah “Growing Through Innovation” yang nantinya diharapkan memberikan lebih banyak lagi manfaat dan perubahan yang baik untuk negeri.
Farid Indra Nugraha, General Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan mengatakan “tanggal 20 Feberuari 2020 merupakan hari ulang tahun Angkasa Pura Airports ke 56, untuk itu kami turut berbahagia bersama pengguna jasa dengan membagikan hadiah serta ada hiburan live akustik di area keberangkatan”.
Lebih lanjut, “Tak hanya sampai disitu selain berbagi hadiah, kami persilahkan penggunajasa menikmati potongan kue ulang tahun dari kami, semoga pengguna jasa merasa terhibur”, kata Farid.
Rini salah satu penumpang yang akan melakukan penerbangan di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan mengucapkan “selamat ulang tahun kepada Angkasa Pura Airports ke 56 tahun, semoga semakin berjaya dan juga saya ucapkan terima kasih atas hadiahnya kebetulan saya juga lahir tanggal 20 Februari senang sekali bisa dapat kesempatan seperti ini”, ucapnya.
Selain itu, HUT Angkasa Pura Airports diwaktu yang sama juga meresmikan Archery Zone, “Sesuai semangat ke-56. Ini ajang inisiasi dan positioning BUMN bagi agent development”, ujar Farid.
Menurut Farid kehadiran Zona Panahan, merupakan langkah pengelola bandara lakukan sinergi dengan kegiatan masyarakat, khususnya dibidang olahraga. Saya melihat ada potensi dan keinginan besar masyarakat untuk tetap berolahraga.
“Dengan dibukanya area panahan di Bandara SAMS Balikpapan semoga ini bisa menjadi support dan keinginan bersama mencari bibit-bibit olahraga panahan terbaik di Indonesia dan masyarakat Balikpapan”, tukas Farid.
Sebelumnya dalam memperingati hari ulang tahun Angkasa Pura Airports, telah digelar Apel di Halaman Kantor Adminstrasi Angkasa pura I Balikpapan pukul 07.30 WITA yang diikuti Jajaran Pejabat, Karyawan Karyawati Angkasa Pura I Balikpapan dan Anak Perusahaan.
Terkait prestasi Angkasa Pura Airports diusia 56 tahun telah berhasil menorehkan sejumlah prestasi dengan mendapatkan penghargaan prestisius baik nasional, regional, maupun internasional.
Salah satu diantaranya penghargaan ASQ-ACI 2018 yang berhasil diraih Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan sebagai Bandara terbaik di Asia-Pasifik, Bandara terbaik di bidang lingkungan dan suasana, Bandara terbaik di bidang pelayanan pelanggan dan Bandara terbaik di bidang infrastruktur dan fasilitas.
Perlu juga diketahui dalam rangkaian hari ulang tahun Angkasa Pura Airports telah digelar kegiatan sosial seperti ziarah ke makam Sultan Aji Muhammad Sulaiman, pembagian sembako ke panti asuhan, pembagian tas sekolah dan donor darah. Selain itu juga dilakukan berbagai macam lomba untuk menyemarakkan perayaan HUT. (mh/gk)
BACA JUGA