Diluar Jadwal, Penutupan Jalan MT Haryono Kembali Dibuka
Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Penutupan jalan MT Haryono tepatnya di depan Global Sport batal dilakukan. Hal ini karena penutupan dilakukan tidak sesuai dengan hasil rapat kordinasi yang dilaksanakan Rabu (25/1/2023) dimana rencana penutupan direncanakan pada pergantian hari ke Jumat (27/1/2023) dini hari.
Di kawasan jalan MT Haryono tepatnya di depan Global Sport yang sempat membuat personel Satlantas Polresta Balikpapan bersama Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Balikpapan turun langsung untuk membatalkan penutupan jalan tersebut.
Penutupan kawasan jalan MT Haryono tepatnya di depan Global Sport ini sempat dilakukan PT Fahreza Duta Perkasa sebagai kontraktor pengerjaan penanganan banjir di kawasan tersebut. Hal ini dilakukan untuk pemasangan saluran drainase yang melintasi kedua bahu jalan, sehingga terpaksa harus menutup secara keseluruhan jalan tersebut.
Sekretaris Dinas PU Balikpapan Rafiuddin membenarkan, jika sekitar pukul 13.00 Wita siang tadi ada laporan dari warga yang menyatakan, jika Jalan MT Haryono tersebut ditutup total dan mengakibatkan kemacetan yang cukup panjang.
“Saya ditelpon warga, katanya ini jalan kok sudah ditutup. Pas kebetulan saya lagi sama ibu Kasatlantas jadi langsung kesini,” ujarnya, Kamis (26/1/2023).
Rafiuddin menambahkan, saat ia tiba di lokasi, jajaran Satlantas Polresta Balikpapan dibantu Dishub Balikpapan langsung mengatur arus lalu lintas. Sedangkan Dinas PU Kota Balikpapan meminta kontraktor pekerja untuk menimbun kerukan yang sudah cukup lebar tersebut.
“Ini kita minta dia (pekerja) untuk menimbun pake tanah, agar bisa dilewati masyarakat lagi,” jelasnya.
Kegiatan penutupan ini belum bisa dilakukan karena sesuai hasil rapat bersama penutupan jalan baru bisa dilakukan setelah material bahan milik kontraktor sudah ada. Termasuk jika dinyatakan siap serta rambu-rambu pengalihan jalan sudah terpasang.
“Nah, ini kan semua belum ada. Rencana kita itu hari ini mulai sosialisasi dulu. Penutupan itu besok malam Jumat pukul 00.00 WITA,” paparnya.
Sementara itu Project Manager PT Fahreza Duta Perkasa, Arif Wibisono mengakui jika saat melakukan penutupan jalan dari pihaknya mengalami miskoordinasi dengan instansi terkait.
“Mohon maaf tadi ada salah komunikasi dengan yang disini. Tadi saya lagi di jalan ditelpon juga sama Ibu (Kasatlantas) untuk setop dulu penutupannya,” ujarnya.
“Tadi saya tanya pekerja siapa yang suruh nutup, katanya hasil rapat sudah bisa langsung dilakukan. Tapi saya sampaikan ke mereka kalau belum bisa. Tapi sekali lagi saya mohon maaf sudah seperti ini,” tutupnya.
BACA JUGA