Door to Door, Bhabinkamtibmas dan Babinsa di Samarinda Salurkan 10 Ton Beras Untuk Warga Kurang Mampu
Samarinda- Setelah melaksanakan apel gelar pasukan ops lilin mahakam 2020, Polresta Samarinda bersama TNI dan instansi pemerintah menggelar Bakti Sosial Operasi Lilin Mahakam 2020 di Halaman Mapolresta Samarinda, Senin (21/12/2020).
Kegiatan ini di pimpin oleh Wakil Walikota ddampingi Wakapolresta Samarinda serta Korem 0901 ASN, Kepala Damkar, Kadis Dishub, Kasatpol PP,dan Ketua BPBD kota Samarinda.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana menyampaikan bahwa kegiatan Baksos ini dilaksanakan dalam rangka TNI – POLRI peduli covid 19 yang mana Polresta Samarinda bersama TNI khususnya menyalurkan berupa 10.000kg beras guna membantu meringankan beban saudara-saudara yang membutuhkan dalam masa Pandemi Covid-19.
“Mari kita bantu masyarakat kita dengan yang bermanfaat bagi kita dan orang lain, serta tetap menjaga kesehatan untuk meminimalisir penularan, juga sebagai upaya kita dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” tutur Kombes Pol. Ade Yaya Suryana
“Paket Sembako dan beras ini akan diantar langsung secara door to door oleh personil Bhabinkamtibmas, dan babinsa kepada warga yang terkena dampak Covid-19″jelas Waka
Walikota Samarinda memberikan apresiasi kepada jajaran TNI-Polri yang bersinergi dalam membantu masyarakat.
Dirinya juga mengatakan, dengan dukungan TNI – Polri serta Forkopimda Pemerintah Kota Samarinda sudah melaksanakan Operasi yustisi bersama guna memonitoring masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan.
“Dalam pantauan kami masyarakat bukan tidak melaksanakan protokol kesehatan, hanya saja belum benar menerapkan protokol kesehatannya,” katanya.
Untuk itu, Barkati berharap masyarakat bisa bekerjasama membantu pemerintah dengan menerapkan disiplin protokol kesehatan agar dapat memutus rantai penyebaran Covid19.
“Lakukan 3M, memakai masker dengan benar, mencuci tangan menggunakan air mengalir serta sabun dengan benar dan menjaga jarak,” harapnya.
Sumber: Humas Polda Kaltim
BACA JUGA