Gelar Focus Group Discussion, Polda Kaltim Gandeng Tokoh Agama Untuk Pencegahan Penyebaran Covid-19
BALIKPAPAN- Polda Kalimantan Timur menggelar Focus Group Discussion (FGD) dengan para Tokoh Agama di Gedung Mahakam Polda Kaltim, Kamis (11/11/2021).
Kegiatan yang dibuka oleh Karo Ops Polda Kaltim Kombes Pol. Fransiscus Barung Mangera, S.I.K., tersebut bertujuan untuk menyatukan tekad dan semangat seluruh elemen yang berpengaruh ditengah-tengah masyarakat untuk mencegah penyebaran covid-19 di wilayah Kaltim.
“Melalui FGD ini Polri dalam hal ini Polda Kaltim mengharapkan bantuan para tokoh masyarakat, dan alim ulama untuk mensukseskan kegiatan vaksinasi yang telah berjalan, sehingga ini bukan menjadi tanggung jawab Polri saja melainkan juga menjadi tanggung jawab dan keharusan kita untuk melaksanakanya demi terciptanya masyarakat yang sehat,” ujarnya.
Diakhir kesempatan, Kombes Pol. Fransiscus juga mengucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi – tingginya kepada para tokoh di seluruh kabupaten/kota atas dukungan, bantuan dan kerja sama serta partisipasinya dalam membantu Polda Kaltim untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban di Provinsi Kaltim.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wadir Intelkam Polda Kaltim, Kasubdit Bhabinkamtibmas Ditbinmas Polda Kaltim, Ketua FKUB Kaltim, Kabid P2P Dinkes Kaltim, dan 65 Tokoh Agama Kaltim.
Humas Polda Kaltim
BACA JUGA