Gunung Anak Krakatau Erupsi, Wisatawan dan Nelayan Dilarang Mendekat!

Erupsi Gunung Anak Krakatau. (Foto: Dok Net/ Istimewa)

SELAT SUNDA, Gerbangkaltim.com – Gunung Anak Krakatau mengeluarkan lava pijar dan abu vulkanik setinggi 500 meter, pada Kamis (9/6/2022) malam. Sebelumnya sempat menurun, aktivitas Gunung Anak Krakatau di Selat Sunda kembali erupsi.

Melihat rekaman CCTV, Gunung Anak Krakatau terlihat gunung tertutup kabut 0-III. Sementara, untuk asap kawah tidak teramati.

Berdasarkann data dari Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) sejak Kamis malam tercatat sudah mengalami 15 kali gempa dengan rincian 1 kali gempa letusan dengan amplitudo 55 mm.

Sedangkan, gempa hembusan dengan amplitudo 6-20 mm untuk lama gempa 13-56 detik, 1 kali gempa vulkanik dangkal dengan amplitudo 7 mm dan 1 kali gempa tremor menerus dengan amplitudo 2-30 mm.

Sekarang, Gunung Anak Krakatau masih dalam level 3 atau waspada wisatawan dan nelayan dilarang mendekat dalam radius 2 kilometer dari puncak kawah.

Sumber : PMJ NEWS

Tinggalkan Komentar