Habis Subuh Jaga di Siring Kandilo, Cegah Aksi Balap Liar
PASER, Gerbangkaltim.com– Kebiasaan anak-anak usia remaja menggelar balap liar selama bulan Ramadhan, membuat personel satuan lalulintas Polres Paser berjaga di beberpa lokasi untuk mencegah aksi balap liar.
Salah satu anggota satlantas Polres Paser Aiptu Wahyu Adianto yang ditemui saat sedang berjaga di Jalur dua jalan Yos sudarso atau Siring Kandilo Tanah Grogot, Selasa (11/4) sekitar 05.30 Wita mengatakan jika tidak dijaga petugas, anak-anak main balapan.
“Mereka bergerombol, nanti ada diantara mereka yang ngetrek, teman lainya bersorak, ” cerita Wahyu, Banit Lantas Polres Paser ini.
Sejak dijaga anggota satlantas setiap pagi atau habis subuh, kata Wahyu, di jalur dua Siring Kandilo tidak ada balap liar.
Selain jalur dua siring Kandilo, lokasi lain yang kerap dijadikan balap liar diantaranya di jalan jalur dua menuju GOR Tapis dan Jalan Jenderal Sudirman Tanah Grogot.
“Yang di jalan sudirman yang pas belokan depan kantor kejaksaan, ” kata Wahyu.
Untuk mengantisipasi balap liar, anggota satlantas Polres bergantian melakukan penjagaan di lokasi tersebut.
Aksi balap liar ini ternyata tidak hanya terjadi di Tanah Grogot, tetapi juga terjadi di Kecamatan lain. Bahkan polisi sempat mengamankan para remaja yang terlibat aksi balap liar seperti dilakukan Polsek Long Kali.
Anggota Polsek Long Kali membubarkan aksi balap liar di Jalur dua Long Kali dan Desa Sebakung. Ada 12 unit kendaraan yang diamankan dan 20 remaja yang terlibat aksi balapan.
“Kami mendapati 20 remaja yang terlibat dalam aksi balap liar dan 12 unit kendaraan berhasil kami amankan. Mereka dibawa ke Polsek Long Kali untuk dilakukan pembinaan,” kata Kapolsek Long Kali IPTU Syarifuddin.
Ketua Marka, Ropii Wartono sangat mengapresiasi langkah Polres Paser dalam mencegah aksi balap liar yang dapat menimbulkan keresahan masyarakat.
“Aksi balap liar tidak hanya membahayakan diri bagi pelakunya tetapi juga membahayakan orang lain sehingga tepat apa yang dilakukan Polres Paser, ” katanya.
Ditambahkan Ropii, tindakan pencegahan terhadap aksi balap liar merupakan upaya Polres Paser memberikan rasa aman dan nyaman sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan tenang. (Chp)
BACA JUGA