Hangatnya Kebersamaan! Satgas TMMD 123 Kodim 0905/Balikpapan Sahur Bareng Warga dan Orang Tua Asuh

TMMD 123
Personil Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 123 Kodim 0905/Balikpapan dengan masyarakat Kelurahan Teritip Kecamatan Balikpapan Timur Kota Balikpapan berbagi keceriaan dalam momentum sahur.

Gerbangkaltim.com, Balikpapan – Momen sahur di Kelurahan Teritip, Kecamatan Balikpapan Timur, terasa berbeda dengan kehadiran personel Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 123 Kodim 0905/Balikpapan. Para prajurit tak hanya menjalankan tugas pembangunan, tetapi juga membaur dengan masyarakat, salah satunya dengan sahur bersama orang tua asuh yang telah menerima mereka dengan hangat.

Anto, salah satu warga yang menjadi orang tua asuh bagi anggota Satgas TMMD 123, mengungkapkan kebahagiaannya.

“Bapak-bapak TNI sudah menjadi bagian dari kehidupan kami. Selain menjalankan tugasnya, mereka juga berbaur dalam kehidupan sosial masyarakat,” ujarnya penuh haru.

Kebersamaan yang Tak Terlupakan

Dalam suasana sahur yang penuh keakraban, salah satu personel TNI AL, Sersan Dua Hasto, mengenang momen sahur bersama ibunya saat masih di kampung halaman. Ceritanya membuat suasana semakin emosional dan membangun rasa kekeluargaan di antara anggota satgas dan warga.

“Biasanya, ibu yang suka bangunin untuk sahur,” ucapnya dengan suara serak, yang langsung disambut semangat oleh rekan-rekan lainnya.

Lebih dari Tugas, TNI dan Warga Bangun Ikatan Emosional

Kapten Arm Agus Sajoko, Koordinator Ketahanan Pangan Kodim 0905/Balikpapan, menegaskan bahwa TMMD bukan hanya soal pembangunan infrastruktur, tetapi juga membangun hubungan emosional yang kuat antara TNI dan masyarakat.

“Interaksi seperti ini membuktikan bahwa TMMD bukan sekadar tugas, tapi juga membangun kebersamaan dan meninggalkan kenangan indah bagi warga maupun personel,” tutupnya.

Program TMMD 123 ini diharapkan tak hanya membawa perubahan bagi infrastruktur desa, tetapi juga memperkuat hubungan TNI dan masyarakat dalam semangat gotong royong dan kebersamaan.

📌 Sumber: Kodim 0905/Balikpapan

Tinggalkan Komentar