Jelang HUT ke 127 Kota Balikpapan, Dishub Bakal Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Pemkot Balikpapan
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Balikpapan, Adwar Skenda Putra

Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Balikpapan akan melakukan rekayasa lalu lintas menjelang pelaksanaan HUT ke 127 Kota Balikpapan. Upaya ini dilakukan untuk menghindari kemacetan yang terjadi saat pelaksanaan perayaan HUT Kota nantinya.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Balikpapan Adwar Skenda Putra mengatakan, perayaan HUT ke 127 Kota Balikpapan akan dimulai dengan paripurna DPRD dalam rangka HUT ke-127 Kota Balikpapan yang akan dilaksanakan di Hotel Tjokro Balikpapan. Dan untuk itu pihaknya sudah menyiapkan sebuah rekayasa.

“Kantong parkir di Hotel Tjokro kan terbatas, maka kita imbau kepada para tamu dan undangan untuk melakukan sistem drop atau menggunakan sopir,” ujar, Senin (5/2/2024).

Selain itu, katanya, ia juga mengimbau para tamu dan undangan bisa memanfaatkan shuttel bus yang disiapkan di Rumah Jabatan Wali Kota Balikpapan.

“Jadi nanti kendaraan diparkirkan di rumah jabatan, kemudian tamu dan undangan kita alihkan menggunakan shutel bus, ini juga antisipasi kemacetan,” jelasnya.

Begitupun pada upacara bendera HUT Kota yang akan dilaksanakan di halaman BSCC Dome, maka akan ada rekayasa jalan, dimana untuk jalan Ruhui Rahayu akan kita tutup, sedangkan untuk jalan Manunggal dibuka satu arah.

“Nantinya yang dari arah jalan Sepinggan Baru kita mau menuju Dome kita tutup dan melintasi di Jalan Kasih,” ungkapnya.
Dikatakannya, rekayasa jalan ini akan sama dilakukan pada saat pesta rakyat nantinya di bulan Maret, untuk sementara disiapkan pada saat Upacara HUT Kota dulu.

“Dua hari jelas upacara akan kami siapkan imbau di kawasan tersebut, agar masyarakat bisa memahami rekayasa jalannya,” tukasnya.

Sementara itu, Pemerintah Kota Balikpapan menggelar pesta rakyat di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome pada malam puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Balikpapan ke 127 yang jatuh pada 10 Februari.

Tinggalkan Komentar