Kapolres Kutai Barat Bersama Forkopimda Lakukan Pengecekan TPS dan PPK untuk Pastikan Keamanan Pilkada 2024

Pilkada 2024
Kapolres Kutai Barat Bersama Forkopimda Giat Pengecekan PPK dan TPS

 

Gerbangkaltim.com, Kutai Barat – Menjelang Pemilu 2024, Kapolres Kutai Barat AKBP Kade Budiyarta, SIK, bersama jajaran Forkopimda, melakukan pengecekan langsung ke sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah hukum Polres Kutai Barat. Kegiatan ini bertujuan memastikan kesiapan fasilitas pemilihan dan menjamin bahwa seluruh proses Pilkada 2024 berjalan sesuai aturan serta aman.

Pengecekan Lokasi TPS di Berbagai Kecamatan

Pada Rabu, 27 November 2024, Kapolres bersama anggota Forkopimda mengunjungi beberapa TPS strategis di Kabupaten Kutai Barat, di antaranya TPS di Kelurahan Simpang Raya, Kampung Rejo Basuki Kecamatan Barong Tongkok, serta Kampung Key dan Jengan Danum Kecamatan Damai.

“Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan PPK (Panitia Pemungutan Suara) dan anggota kami yang bertugas di TPS, agar proses pemilihan dapat berjalan dengan lancar dan aman,” ungkap Kapolres Kade Budiyarta.

Tugas Pengamanan dan Antisipasi Potensi Gangguan

Kapolres menambahkan bahwa kegiatan pengecekan juga bertujuan untuk memonitor kesiapan personel dalam melaksanakan tugas pengamanan, terutama terkait potensi gangguan yang mungkin terjadi sebelum, selama, dan setelah proses pencoblosan. Selain itu, personel yang berada di Mako juga dalam keadaan siaga untuk turun ke lapangan jika dibutuhkan.

“Pengamanan ini mencakup berbagai tahap, dari sebelum pencoblosan hingga pasca-pemungutan suara. Kami pastikan bahwa personel memahami prosedur penggunaan kekuatan yang tepat jika menghadapi gangguan,” tambah Kapolres.

Kolaborasi TNI, Polri, dan Pemda untuk Keamanan Pilkada

Kapolres juga menegaskan bahwa sinergi antara Polri, TNI, Pemerintah Daerah, serta stakeholder terkait sangat penting untuk memastikan pelaksanaan Pilkada 2024 berlangsung dengan aman dan tertib.

“Sampai saat ini, semua situasi terkendali dengan baik, dan kami akan terus memantau situasi hingga penghitungan suara selesai. Kami juga mengimbau masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam memilih, jangan sampai golput. Mari bersama-sama menjaga kestabilan keamanan dan sukseskan Pilkada ini,” pungkasnya.

Sumber: Humas Polres Kutai Barat

Tinggalkan Komentar