Kapolres Paser dan Keluarga Besar Polres Paser Gelar Family Gathering Meriah

Gedung Awa Mangkuruku di Tanah Grogot menjadi saksi perayaan meriah Family Gathering Polres Paser dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78.
Gedung Awa Mangkuruku di Tanah Grogot menjadi saksi perayaan meriah Family Gathering Polres Paser dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78.

TANA PASER, Gerbangkaltim.com— Gedung Awa Mangkuruku di Tanah Grogot menjadi saksi perayaan meriah Family Gathering Polres Paser dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78. Acara ini dihadiri oleh Kapolres Paser AKBP Yusep Dwi Prastiya, S.H., S.I.K., M.H., Wakapolres Paser KOMPOL Donny Dwija Romansa, S.T., S.I.K., M.H., serta jajaran pejabat utama, perwira, Ketua Cabang Bhayangkari Paser, para Kapolsek, dan personel Polsek. Senin (01/7).

 

Kegiatan dimulai dengan sambutan hangat dari Kapolres Paser, AKBP Yusep Dwi Prastiya, yang menyampaikan rasa syukurnya atas kebersamaan yang terjalin antara seluruh anggota kepolisian dan keluarga besar Bhayangkari. Dalam sambutannya, Kapolres mengungkapkan harapan agar acara Family Gathering ini dapat mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan semangat kebersamaan di antara anggota Polres Paser dan keluarganya.

 

“Acara ini adalah bentuk apresiasi dan penghargaan atas dedikasi dan kerja keras yang telah ditunjukkan oleh seluruh anggota Polres Paser dalam menjalankan tugas sehari-hari. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat menciptakan suasana kekeluargaan yang harmonis dan saling mendukung,” ujar AKBP Yusep Dwi Prastiya.

 

Setelah sambutan Kapolres, acara dilanjutkan dengan sesi ramah tamah yang penuh keakraban. Suasana hangat dan ceria terpancar dari wajah para peserta yang hadir. Berbagai permainan dan hiburan juga disiapkan untuk menghibur para anggota kepolisian beserta keluarganya. Anak-anak terlihat sangat antusias mengikuti berbagai permainan yang telah disiapkan panitia, sementara para orang tua berkesempatan untuk saling berbagi cerita dan pengalaman.

 

Ketua Cabang Bhayangkari Paser juga turut serta dalam acara ini, memberikan semangat dan dukungan kepada para anggota Bhayangkari yang selalu setia mendampingi dan mendukung tugas-tugas suami mereka sebagai anggota kepolisian.

 

Melalui kasi Humas AKP Kamin mengatakan bahwa Family Gathering ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk mempererat ikatan keluarga besar Polres Paser, serta menjadi wadah untuk saling mengenal lebih dekat antar anggota dan keluarganya. Dengan semangat kebersamaan yang terjalin, diharapkan Polres Paser dapat terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Paser.

 

AKP Kamin menambahkan, acara ditutup dengan foto bersama yang diikuti oleh seluruh peserta. Momen ini menjadi kenangan indah yang akan terus diingat oleh seluruh anggota Polres Paser dan keluarganya. Semoga semangat Hari Bhayangkara ke-78 ini dapat terus menginspirasi dan memotivasi seluruh anggota Polres Paser dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dengan penuh dedikasi.

 

Sumber: Humas Polda Kaltim

Tinggalkan Komentar