Kepala Daerah Incumbent di Kaltim Hari Ini Mulai Cuti

Kaltim
Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik

Balikpapan, Gerbangkaltim.com –
Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik mengatakan pemimpin atau wakilnya mengikuti kontestasi politik dalam Pemilihan kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 mulai memasuki masa cuti di luar tanggungan negara (CTLN), Rabu (25/9/2024).

“Cuti ini sesuai dengan aturan yang ada di undang-undang,” ujarnya.

Dikatakannya, selama masa cuti maka posisi pemimpin digantikan oleh wakilnya, namun jika wakil juga maju atau tidak memiliki maka digantikan oleh Pejabat Sementara (Pjs).

Dikatakannya, untuk di Kaltim ada 6 daerah yang di isi oleh Pjs salah satunya adalah Kota Balikpapan yang pemimpinya kembali maju untuk periode ke dua dan tidak memiliki wakil.

“Untuk Pjs ini sesuai dengan Surat Edaran (SE) dari Kementerian Luar Negeri, akan ditentukan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov),” jelasnya.

Semuanya kata dia, juga akan dilantik hari ini. Hal ini untuk memastikan semua pelayanan publik harus dipastikan berjalan dengan baik.

“Tidak ada yang boleh ada kekosongan di Pilkada ini,” tegas Akmal.

Sebelumnya Asisten I Pemerintahan Kota Balikpapan Zulkifli mengatakan Incumbent Rahmad Mas’ud yang ikut Pilkada sudah menerima surat cuti dari Penjabat Pj Gubernur Kaltim.

Dia menyebutkan, cuti kampanye untuk Pilkada tersebut sudah sesuai dengan peraturan perundang undangan yang sudah ditetapkan. Dalam aturan itu, selama masa kampanye calon incunbent wajib cuti, statusnya cuti di luar tanggungan negara.

Dia menjelaskan, nanti siapa yang akan menggantikan posisi Rahmad Mas’ud  sebagai PJs  Wali Kota Balikpapan  adalah menjadi kewenangan  Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Pemprov Kaltim.

“Jadi kami masih tidak mengetahui, apakah penggantinya dari lingkungan Pemkot Balikpapan atau dari luar,” ujarnya.

Lanjutnya masa cuti Rahmad Mas’ud berakhir  tiga hari menjelang Pilkada atau tepatnya saat memasuki masa tenang .

Menurutnya pada masa transisi itu, program pemerintah Kota Balikpapan tetap berjalan seperti biasa.

“Cutinya kurang lebih dua bulan, bila mau merubah sesuatu dalam dua bulan tidak memungkinkan,” tukasnya.

Zulkifli  optimis tidak ada kebijakan dari PJs Wali Kota Balikpapan yang bisa menganulir kebijakan pemimpin sebelumnya.

“Sifatnya hanya memperlancar pelayanan pemerintah agar tidak ada kekosongan pimpinan kepala daerah,” tutupnya.

Tinggalkan Komentar