Kepala Otorita IKN Sambut Kunjungan Kerja Perdana Komisi II DPR RI di Ibu Kota Nusantara

Kunjungan Kerja
Kepala Otorita IKN Menerima Kunjungan Kerja Pertama Komisi II DPR RI di Nusantara

Gerbangkaltim.com, Nusantara – Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN), Basuki Hadimoeljono, menerima kunjungan kerja pertama dari Komisi II DPR RI periode 2024-2029 di Nusantara, Jumat (08/07/2024). Kunjungan ini dilaksanakan untuk meninjau persiapan dan kesiapan penyelenggaraan tahap Pilkada Serentak 2024 di IKN.

Ketua Komisi II DPR RI, Rifqinizamy Karsayuda, mengungkapkan bahwa kunjungan ini menjadi langkah awal bagi Komisi II dalam periode kerja yang baru. “Ini adalah kunjungan kerja pertama Komisi II DPR RI periode 2024-2029 yang dilaksanakan di Ibu Kota Nusantara,” ujar Rifqinizamy, menandakan pentingnya kunjungan ini dalam mendukung pembangunan dan kesiapan IKN sebagai pusat pemerintahan masa depan.

Turut hadir Pj. Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, yang menyambut hangat kedatangan rombongan DPR RI. “Kami sangat senang menyambut Bapak-Ibu di Kalimantan Timur. Semoga kunjungan ini memberikan berkah bagi Kalimantan Timur,” ujarnya dengan antusias.

Dalam kunjungan tersebut, Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimoeljono, membawa rombongan berkeliling area strategis IKN, termasuk Istana Negara, Istana Garuda, dan area Kantor Kemenko. Basuki mengungkapkan, “Presiden Prabowo menginstruksikan percepatan pembangunan di sektor yudikatif, eksekutif, dan legislatif agar segera terwujud.”

Esok harinya, Sabtu (09/11/2024), Basuki mengajak para pimpinan dan anggota Komisi II untuk menikmati suasana pagi di Embung MBH, Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN. Kegiatan santai ini memberikan kesempatan bagi rombongan untuk melihat langsung perkembangan pembangunan serta menikmati keindahan area tersebut.

Humas Otorita Ibu Kota Nusantara

Kontak:
[email protected] / [email protected]

Tinggalkan Komentar