Kerja Sama Strategis Otorita IKN dan 7 Perusahaan Teknologi AS: Bangun Command Center Canggih Fase II di Nusantara

Command Center Fase II di Nusantara
Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) resmi menjalin kerja sama dengan tujuh Perusahaan teknologi terkemuka asal Amerika Serikat untuk membangun Command Center fase II di IKN.

Gerbangaltim.com, Jakarta – Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) melangkah maju dalam pembangunan pusat kendali digital dengan menggandeng tujuh perusahaan teknologi ternama asal Amerika Serikat. Kerja sama ini diresmikan melalui penandatanganan perjanjian implementasi Proof of Concept (PoC) senilai USD 7,6 juta, yang akan menjadi pondasi bagi Command Center fase II di IKN.

Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital Otorita IKN, Prof. Mohammed Ali Berawi, bersama CEO Meta Mind Global Corporation (MMGC), Vishal Currie, menandatangani perjanjian tersebut pada Kamis, 31 Oktober 2024 di Jakarta. Kolaborasi ini melibatkan perusahaan-perusahaan besar seperti Amazon Web Services, Autodesk, Cisco, Esri, IBM, Honeywell, dan Motorola, yang masing-masing akan memberikan kontribusi teknologi canggih sesuai spesialisasi mereka.

Setiap perusahaan memiliki peran penting dalam pengembangan pusat kendali ini:

  • Amazon Web Services (AWS) menyediakan layanan cloud dan keamanan IT yang andal,
  • Autodesk akan menangani manajemen konstruksi dan desain,
  • Cisco berfokus pada infrastruktur IT dan jaringan,
  • Esri mendukung analisis geospasial untuk pengambilan keputusan berbasis data,
  • IBM akan menangani manajemen aset dan lingkungan,
  • Honeywell memastikan sistem pengawasan dan keamanan yang terintegrasi,
  • Motorola menghadirkan teknologi komunikasi jaringan yang tangguh.

Sinergi teknologi ini diharapkan dapat menciptakan Command Center yang canggih dan ramah lingkungan di Gedung Kemenko Polhukam 3, Nusantara. Dengan standar infrastruktur terbaik, pusat kendali ini diharapkan menjadi ekosistem inovatif yang berkelanjutan untuk mendukung kebutuhan kota pintar.

Kolaborasi ini juga melanjutkan perjanjian hibah yang sebelumnya telah ditandatangani oleh Plt. Kepala Otorita IKN, Mochamad Basuki Hadimuljono, dan United States Trade and Development Agency (USTDA), yang diwakili oleh Duta Besar AS untuk Indonesia, Kamala Shirin Lakhdhir, pada 20 September 2024.

Dalam kesempatan penandatanganan ini, yang turut disaksikan oleh Konselor Komersial Kedutaan Besar AS, Eric Hsu, serta perwakilan lain dari Kedutaan Besar AS, Prof. Ali menyatakan rasa optimisnya. “Kami telah memasuki tahap awal pembangunan PoC Command Center fase II di IKN. Kami berharap teknologi ini menjadi percontohan teknologi smart city yang berpotensi besar mendukung pengembangan teknologi di Nusantara untuk masa depan,” ungkapnya.

Sumber: Humas Otorita Ibu Kota Nusantara ([email protected] / [email protected])

Tinggalkan Komentar