Komisi IV DPRD Balikpapan Dukung Pengembangan Tanaman Hidroponik

DPRD Balikpapan
Anggota Komisi IV DPRD Kota Balikpapan, Iim

Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Anggota Komisi IV DPRD Kota Balikpapan, Iim menginisiasi program hidroponik di wilayah Kecamatan Balikpapan Tengah, Kota Balikpapan. Upaya ini dilakukan sebagai bentuk dukungan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendukung ketahanan pangan lokal

“Saya ingin setiap keluarga mulai menanam sayur, setidaknya cabai dan tomat, di rumah masing-masing,” ujar Iim, Senin (17/3/2025).

Dikatakannya, sebagai bentuku dukungannya, maka ia menyumbangkan separuh gajinya kepada kader PKS di Balikpapan Tengah untuk mengembangkan program ini.

“Kami juga menggandeng Universitas Balikpapan guna menghadirkan instruktur ahli hidroponik,” ucapnya.

Dikatakannya, program hidroponik telah berjalan dengan baik di tiga lokasi besar yang telah disiapkan. Dan beberapa rumah tangga juga sudah mulai menerapkan metode bercocok tanam ini di pekarangan mereka.

“Harapannya, tanaman ini bisa menyebar ke rumah-rumah lain dan menularkan semangat berkebun ke tetangga sekitar,” tukasnya.

Iim yang juga politisi Partai PKS ini menambahkan, tanaman hidroponik adalah solusi sederhana dengan dampak besar jika dilakukan secara kolektif.

Program ini juga sejalan dengan upaya pengelolaan sampah rumah tangga yang bisa dimanfaatkan sebagai pupuk kompos.
“Jika sampah rumah tangga dikelola dengan baik, bisa menjadi pupuk untuk tanaman hidroponik, sehingga dapat mengurangi limbah ke TPA,” ungkapnya.

Keberhasilan program ini, katanya, juga terkait dengan Kampung Sedekah di Karang Rejo, yang kini dikenal karena aktivitas sosialnya.

“Kami mulai dari tiga RT, dan alhamdulillah sekarang semakin banyak yang terlibat,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Iim berharap Pemkot Balikpapan untuk lebih serius dalam menangani permasalahan sampah plastik yang semakin mengkhawatirkan.

“Harapan saya akademisi di Balikpapan turut serta mencari solusi terbaik untuk permasalahan ini,” tutupnya.

Tinggalkan Komentar