Kunker Di Yahukimo, Kombes Pol Nanang Sebut Program Kasuari Mengalami Kemajuan

DUKUNG PERMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT PAPUA

YAHUKIMO – Di Kampung Moruku, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, terpancar kebahagiaan dari masyarakatnya. Rupanya, kebahagiaan itu hadir karena kedatangan Kasatgas Binmas Ops Damai Cartenz, Kombes Pol Nanang Purnomo, SH, M.H., bersama rombongan. pada Selasa (13/9/2022).

Setibanya di Kampung Moruku, Kombes Pol Nanang bersama rombongan langsung meninjau lapangan kerja yang tengah dikembangkan Satgas Binmas Noken Wilayah Yahukimo.

Karena dirinya ikut andil pada program Kasuari, sebuah program yang digagas pada Operasi Damai Cartenz 2022 berupa upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat dengan bertani, berternak, dan berkebun.

Soal pelaksaan bidang perikanan di Yahukimo, Kombes Pol Nanang menuturkan, Bibit Ikan dan kolam yang diberikan Ops Damai Cartenz sudah mulai terlihat hasilnya. Hasil pemantauan menunjukkan bahwa ternak ikan ini sudah berkembang dan Ikan tampak bertumbuh besar dan sudah bisa di panen.

“Diharapkan masyarakat bisa teredukasi untuk ikut andil, seperti melakukan pembibitan ikan dari hasil Ops Damai Cartenz ini” Kata Kasatgas Binmas.

Di bidang pertanian dan perkebunan, Kasatgas Binmas menjelaskan sudah banyak yang ditunjukkan Satgas Damai Cartenz-2022, Pemerintah Daerah, masyarakat bersama polisi bahu-membahu menyiapkan dan menggarap lahan yang tadinya gersang menjadi subur.

“Hasilnya, tentunya harus kita pertahankan dan dilanjutkan, seperti dalam bidang pertanian yang mana telah dilakukan penanaman kembali benih padi” Tutur Kombes Pol Nanang.

Di bidang peternakan, Kombes Pol Nanang menyampaikan kepada bapak Yeniut Pahabol dan Bapak Es Ira selaku pemilik spot peternakan, untuk memelihara hewan ternak ini dengan baik supaya bisa berkembang biak dan dapat digunakan untuk kesejahteraan keluarga maupun masyarakat.

“Bapak jangan sungkan memberikan masukan kepada personel satgas binmas noken wilayah Yahukimo, jika ada kendala maupun hambatan dalam pemeliharaan hewan ternak maupun cara pengelolaan kendang ternak, tentunya personel kami siap mendampingi bapak” Imbuh Kasatgas Binmas.

Polisi melati tiga itu datang dengan perasaan gembira bersama Staf Binmas Posko Jayapura didampingi Dansektor AKBP Supriadi Rahman, S.I.K.,, Wakapolres Yahukimo Kompol Alfons Umbora dan jajaran Binmas wilayah Yahukimo dalam rangka Supervisi Program Binmas Noken selama Tiga Hari yakni 13 s.d 15 September 2022 di Kabupaten Yahukimo.

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol Ahmad Mustofa Kamal mengungkapkan bahwa hadirnya Program Kasuari merupakan berkah tersendiri bagi berbagai pihak. Bagi masyarakat, tentu potensi ekonomi adalah yang paling diharapkan.

“Upaya merawat keberlangsungan program Kasuari juga harus kontinu. Karena jika dilaksanakan secara konsisten, dampaknya akan meluas sampai ke seluruh penjuru Papua” Pungkas Kombes Pol Kamal. (*)

Tinggalkan Komentar