Laksanakan Bakti Sosial, Wujud Kepedulian Akpol Angkatan ’92 kepada Masyarakat Ditengah Pandemi Covid-19
Gerbangkaltim.com, Balikpapan – Kegiatan Bakti Sosial dengan memberikan bantuan paket sembako kepada yang membutuhkan ditengah pandemi Covid-19 terus dilakukan oleh Kepolisian Daerah (Polda) Kaltim dan jajaran.
Kali ini, Alumni Akpol angkatan ’92 Polda Kaltim membagikan paket sembako kepada masyarakat di tengah pandemi Covid-19, Jum’at (20/8/2021).
Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Dir Polairud Polda Kaltim Kombes Pol Tatar Nugroho, S.I.K., S.H., Karo Ops Polda Kaltim Kombes Pol Fransiscus Barung Mangera, S.I.K,Dir Pamobvit Polda Kaltim Kombes Pol Pri Hartono E.L., S.I.K., serta Auditor Kepolisian Madya TK. III. Kombes Pol Ristiawan Bulkaini, SH., M.Si.
Dir Polairud Polda Kaltim Kombes Pol Tatar Nugroho, S.I.K., mengatakan bahwa bakti sosial Alumni Akpol tahun 92 hari ini diberikan kepada masyarakat pesisir, para Pilot speedboat, pekerja pasar dan para jompo, serta dilaksanakan di panti asuhan Asifah Perumnas, Kampung Pesisir Kampung Baru Tengah,Pasar pandan Sari, serta rumah panti jompo Sepinggan.
“Hari ini, secara simbolis kami berikan bantuan berupa paket sembako kepada masyarakat secara langsung,” terang Dir Polairud Polda Kaltim.
Lanjutnya, “Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian kami dari Alumni Akpol Angkatan ’92 terhadap Masyarakat di tengah pandemi Covid-19 sebagai wujud kepedulian terhadap sesama,”.
“Saat ini Polri terus memberikan bantuan kepada masyarakat. Dan ini merupakan salah satu perintah Kapolri dan Kapolda Kaltim untuk mendukung program pemerintah dalam pencegahan wabah virus corona ini”, ucapnya.
Sumber : Humas Polda Kaltim
BACA JUGA