Launching Turapan Loop di Tenggarong: Bupati Kukar Dorong UMKM Tumbuh Lewat Event Gowes Rutin

Gerbangkaltim.com, Tenggarong – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, resmi meluncurkan Turapan Loop, sebuah jalur bersepeda yang membentang sepanjang 3,5 kilometer dari Jalan KH Ahmad Mukhsin hingga kawasan Pujasera bundaran Tuah Himba, Minggu pagi (20/04/2025). Peluncuran dilakukan sambil berolahraga bersama komunitas sepeda Kukar dalam suasana akhir pekan yang cerah.
Edi Damansyah menjelaskan bahwa Turapan Loop telah dirancang sejak tahun 2023 sebagai kawasan khusus bersepeda dan kini kembali dihidupkan untuk mendorong gaya hidup sehat sekaligus pertumbuhan ekonomi lokal, khususnya para pelaku usaha mikro di sekitar jalur tersebut.
“Turapan Loop ini bukan hanya untuk gowes, tapi juga sebagai ruang publik. Harapannya kawasan Pujasera akan menjadi sentra kuliner UMKM, termasuk jajanan khas Kutai,” ujarnya.
Konsep awalnya adalah menggelar agenda bersepeda secara rutin setiap akhir bulan, yang terbuka tidak hanya untuk komunitas lokal, tetapi juga pesepeda dari kota-kota sekitar seperti Samarinda, Balikpapan, dan Bontang. “Kegiatan ini kita mulai dari bawah, tapi kita berharap bisa jadi pemantik pertumbuhan UMKM, terutama kuliner,” tambah Edi.
Selain itu, Bupati juga menyebut bahwa berdasarkan data lapangan, UMKM di Tenggarong menunjukkan pertumbuhan pesat dalam beberapa tahun terakhir, sehingga perlu disokong oleh ruang publik yang terintegrasi dengan kegiatan masyarakat.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar, Aji Ali Husni, menambahkan bahwa peluncuran Turapan Loop merupakan hasil kolaborasi Pemerintah Kabupaten Kukar, Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI), dan berbagai komunitas sepeda.
“Rute gowes kali ini dimulai dari Titik Nol, melewati Jalan Jenderal Sudirman, KH Ahmad Mukhsin, Walter Mongonsidi hingga ke bawah Jembatan Kartanegara, lalu kembali lagi ke titik awal. Rata-rata peserta menyelesaikan empat hingga lima putaran dengan total jarak sekitar 50 km,” jelasnya.
Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 10 komunitas sepeda, termasuk OPD seperti BJS, Bapenda, Pengadaan Barang dan Jasa, serta komunitas senior WKCC. Aji berharap ke depannya Turapan Loop bisa menjadi agenda rutin bulanan yang dilengkapi dengan berbagai kegiatan menarik seperti senam bersama, pertunjukan seni, dan bazar UMKM.
“Kami ingin masyarakat Kukar makin aktif berolahraga, sekaligus menikmati aktivitas yang menyehatkan dan bisa berdampak langsung ke ekonomi lokal,” tutupnya.
Sumber: Pemkab Kutai Kartanegara
BACA JUGA