Legislator Berikan Bantuan Warga Muara Komam Terdampak Banjir

PASER, Gerbangkaltim.com – Legislator DPRD Paser Sri Nordianti pada Minggu (5/3/2020), memberikan bantuan sembako kepada masyarakat Muara Komam yang terdampak banjir.

Banjir yang terjadi pada Sabtu itu dikarenakan meluapnya air sungai yang tak mampu menampung curah hujan yang cukup tinggi. Banjir ini hingga menggenangi 6 desa dan kelurahan.

“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban warga yang terkena banjir,” kata Sri Nordianti.

Sri Nordianti mengatakan dirinya telah berkomunikasi dengan Dinas Sosial dan Dinas Ketahanan Pangan terkait bencana banjir ini.

Sebelumnya Dinas Sosial juga telah memberikan bantuan sembako. Bantuan diserahkan Kepala Dinas Hairul Saleh disaksikan aparat desa, kecamatan, dan pihak lainnya.

“Saya tadi malam berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Paser dan Dinas Ketahanan pangan Kabupaten Paser, dan Ahamdulillah bantuan dari Dinas Sosial sudah diberikan,” jelas Sri Nordianti.

Riyanto, suami dari legislator itu, turut mendampingi istrinya saat pemberian bantuan.

“Semoga banjir di Muara Komam dan juga di Kecamatan Batu Sopang segera berangsur turun,” kata Riyanto yang juga Ketua Kerukunan Bubuhan Banjar.

Riyanto berharap DPRD Paser dapat menaruh perhatian serius terhadap musibah banjir ini. Alokasi anggaran untuk bantuan sosial kepada masyarakat yang terdampak bencana, menurutnya, perlu ditambahkan.

Camat Muara Komam Abdul Rasyid mengapresiasi kepedulian aggota DPRD tersebut.

“Rasa syukur dan ucapan terimakasih atas bantuan dari anggota DPRD Kabupaten Paser Ibu Sri Nordianti dan juga suami selaku ketua kerukunan bubuhan Banjar Kabupaten Paser,” kata Camat Muara Komam Abdul Rasyid.

Bantuan tersebut kata Rasyid cukup membantu. Ia menilai itu adalah bentuk wujud rasa peduli dan rasa kemanusiaan yang patut diikuti oleh semua pihak untuk warga muara Komam.

“Semoga melalui bantuan ini warga kami tetap diberi kekuatan dan kembali bangkit meskipun kami ditengah musibah banjir terus bersinergi dengan semua pihak untuk upaya pencegahan COVID-19,” jelas Rasyid. (Why/Jya)

Tinggalkan Komentar