Meriah Lomba Panjat Pinang HUT Ke 78 Kemerdekaan RI di Balikpapan

Pemkot
Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan dengan mengadakan lomba panjat pinang dengan menyiapkan delapan tiang dengan formasi tiga orang dalam satu tim. Lomba berlangsung di Lapangan Merdeka Balikpapan pada hari Minggu (20/8/2023).

Balikpapan, Gerbangkaltim,com – Perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di Kota Balikpapan digelar warga dengan berbagai kegiatan yang menjadi ciri khas di momentum Kemerdekaan RI yakni panjat pinang.

Seperti yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan dengan mengadakan lomba panjat pinang dengan menyiapkan delapan tiang dengan formasi tiga orang dalam satu tim. Lomba berlangsung di Lapangan Merdeka Balikpapan pada hari Minggu (20/8/2023).

Masyarakat sangat antusias menyaksikan lomba tersebut, gelak tawa menghiasi dalam lomba tersebut, karena berbagai cara dilakukan demi mengibarkan bendera merah putih diatas tiang pinang. Tidak hanya kalangan anak muda yang mengikuti lomba ini bahkan orang tua pun juga meramaikan aksi tersebut.

Mulai dari menarik celana sesama tim, menginjak kepala sesama tim, mendorong teman agar bisa naik lebih tinggi termasuk peserta berusaha naik akan tetapi terperosot ke bawah lagi. Inilah yang terjadi dalam momen tersebut, sehingga masyarakat yang menyaksikan menjadi tertawa. Teriakan untuk memotivasi pun diberikan agar para peserta bisa berhasil melalui ranjau hitam yang berada di tiang pinang.

Selang 20 menit, satu tim yang berasal dari Kelurahan Margasari Kecamatan Balikpapan Barat berhasil mengibarkan bendera, disusul dengan tim dari Kelurahan Manggar Kecamatan Balikpapan Timur dan tim dari Kelurahan Baru Ulu Kecamatan Balikpapan Barat.

Atas keberhasilan peserta berhasil meraih uang sebesar Rp 300 ribu dan hadiah lainnya. Salah seorang warga Baru Ulu bernama Rian mendukung salah satu tim dari wilayah Kelurahan Baru Ulu.

“Untung aja celananya tidak melorot, kalau melorot apa nggak geger,” katanya.

Selaras dengan penonton yang bernama Lastri yang mengaku senang melihat lomba panjat pinang, karena aksinya itu mengundang tawa. Peserta begitu semangat untuk bisa mendapatkan bendera, pantang menyerah dengan segala upaya yang dilakukan oleh tim masing-masing.

“Senang, jadi terhibur melihat lomba ini,” ucap wanita yang tidak mempunyai tim untuk didukung.

Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Balikpapan beserta istri serta pejabat di lingkungan Pemkot Balikpapan menyaksikan langsung kemeriah perayaan HUT ke 78 Kemerdekaan RI ini.

Wali Kota Balikpapan berharap kegiatan ini dapat mempererat silaturahmi, sehingga masyarakat Balikpapan dapat terus menjaga Kota Balikpapan sebagai penyangga Ibu Kota Negara (IKN) yang maju, modern, sejahtera dalam bingkai Madinatul Iman.

Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Provinsi Kaltim, Hasanuddin Mas’ud saat hadir pada kegiatan tersebut mendukung pelaksanaan lomba panjat pinang dalam rangka merayakan HUT ke 78 Republik Indonesia.
Namun, ia berpesan kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan lapangan merdeka Balikpapan.

Tinggalkan Komentar