Nelayan di Paser Perlu Dapat Nilai Tambah Selain Melaut
PASER, Gerbangkaltim.com – Anggota Komisi III DPRD Paser, Ahmad Rafi’I mendorong pemerintah daerah untuk membina para nelayan agar dapat memperoleh nilai tambah selain dari hasil mereka melaut atau menangkap ikan.
Menurut politisi Nasdem itu, selama ini Dinas Perikanan hanya membina nelayan di bidang hasil tangkapnya saja.
“Yang perlu kita pikirkan kedepan, bagaiaman para nelayan bisa memaksimalkan hasil tangakapannya tersebut, supaya bisa mendapatkan nilai ekonomis yang lebih tinggi,” kata Rafi’I, Senin (30/08/2021).
Contohnya, lanjut Rafi’I, sejumlah nelayan di Paser sudah ada yang mengumpulkan ikan-ikan kecil yang untuk dijual sebagai bahan pakan ternak.
Ia berharap Dinas Perikanan dapat melakukan pembinaan dan pengembangan. “Bahkan dibantu bagaimana masyarakat pesisir bisa memproduksi pakan sendiri,” ujarnya.
“Karena sumber bahan baku dari mereka. Ini kedepan kita tingkatkan supaya dinas bisa mengembangkan hal-hal tersebut. Ini luar biasa bisa membantu masyarakat kita,” katanya. (Jya)
BACA JUGA