Pemkab PPU Safari Ramadan 1446 H, Bupati PPU Ajak Kolaborasi Jalankan Program

safari

PENAJAM, Gerbangkaltim.com – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mengawali rangkaian Safari Ramadan 1446 Hijriyah dengan menggelar buka puasa bersama di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati PPU, Jalan Coastal Road Nipah-Nipah, Selasa 4 Maret 2025.

Acara ini berlangsung dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan, dihadiri oleh Wakil Bupati PPU Abdul Waris Muin, Sekretaris Daerah Tohar, Ketua DPRD PPU beserta jajaran, unsur Forkopimda, kepala SKPD, camat, lurah, kepala desa, serta tokoh agama, masyarakat, dan pemuda.

Bupati PPU, Mudyat Noor, dalam sambutannya mengungkapkan bahwa Safari Ramadan ini merupakan momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi serta memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat.

“Safari Ramadan dan buka puasa bersama ini adalah kesempatan berharga untuk memperkuat kebersamaan antara pemerintah, Forkopimda, perangkat daerah, organisasi keagamaan, hingga masyarakat luas,” kata Mudyat Noor.

Ia mengapresiasi kerja keras semua pihak dalam menyukseskan agenda tahunan ini dan berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut di berbagai kecamatan, kelurahan, dan desa di PPU.

Sebagai bupati yang baru dilantik, Mudyat Noor juga mengungkapkan rasa syukur atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin PPU lima tahun ke depan. Ia meminta dukungan dari seluruh elemen masyarakat agar dapat menjalankan amanah ini dengan baik dan penuh tanggung jawab.

Saatnya Semua Pihak Bersatu

Lebih lanjut, Mudyat menegaskan bahwa pasca-Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), saatnya semua pihak bersatu dan berkolaborasi demi kemajuan daerah.

“Saat ini tidak ada lagi sekat-sekat di antara kita. Saya ingin kita semua bersatu dan berkolaborasi untuk membangun PPU agar lebih maju dan membanggakan,” katanya.

Dengan posisi strategis PPU yang berdekatan dengan Ibu Kota Nusantara (IKN), Mudyat optimistis bahwa sinergi antara pemerintah, stakeholder, dan masyarakat akan membawa daerah ini menuju kemajuan yang lebih pesat.

Dalam Safari Ramadan ini, Bupati Mudyat Noor bersama Wakil Bupati Abdul Waris Muin menyerahkan secara simbolis bantuan dan bingkisan Ramadan kepada masyarakat yang membutuhkan di sekitar Rumah Jabatan Bupati.

Safari Ramadan Pemkab PPU akan terus berlanjut di berbagai wilayah guna mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat serta memperkuat nilai-nilai kebersamaan di bulan suci. (Adv)

Tinggalkan Komentar