Pemuda, tumbuhkan rasa nasionalisme dengan tidak melupakan sejarah!
PASER, Gerbangkaltim.com – Danramil Muara Komam Kabupaten Paser, Kapten Infantri Sartono, mengajak kepada pemuda setempat untuk menumbuhkan rasa nasionalisme dengan tidak melupakan sejarah.
“Jadi mengingat kemerdekaan diraih dengan tidak mudah, ada peran pejuang. Ini salah satu cara menumbuhkan rasa nasionalisme,” kata Kapten Inf Sartono, Selasa (17/11/2020).
Ia mengatakan jika di masa lalu pahlawan berjuang melawan penjajah, maka di zaman saat ini pemuda harus mampu berkarya untuk bangsa dan negara.
Dikemukakannya, dengan mengisi kegiatan positif, para pemuda bisa bermanfaat bagi lingkungan, bangsa dan negara, serta terhindar dari penyalahgunaan narkotika.
“Karena narkotika bisa menghancurkan masa depan,” ujarnya.
Sebelum masa Covid-19, TNI turut aktif ke sekolah-sekolah, memberikan materi wawasan kebangsaan. Kegiatan tersebut berlangsung baik di jam-jam pembelajaran maupun saat anggota Kodim menjadi Inspektur upacara di hari senin.
Belum lama ini, pada 13 sampai 15 November 2020 lalu, pramuka melaksanakan perkemahan di objek wisata Loyu Bile Desa Selerong Kecamatan Muara Komam. Kegiatan tersebut dalama rangka memperingati hari jadi pramuka Saka Wira Kartika ke-13.
“Pesertanya dari kecamatan Kuaro, Batu Sopang dan Muara Komam,” ujar Sartono.
Perkemahan Saka Wira Kartika kata Sartono juga bertujuan untuk membentuk generasi muda berwawasan kebangsaan dan memiliki semangat bela negara .
“Pramuka juga kegiatan positif. Dalam kegiatan ini kami ingatkan pemuda untuk menanamkan rasa cinta negara dan tanah air dengan selalu berkarya dan berbuat hal yang bermanfaat bagi masyarakat,” tutup Sartono. (Why/Jya)
BACA JUGA