PKK Paser Gelar Vaksinasi Massal
PASER, Gerbangkaltim.com– Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Paser menggelar vaksinasi massal di kantor PKK, Senin (23/08/2021). Terdapat 200 peserta yang mendaftar dalam kegiatan itu namun panitia membatasi jumlah penerima karena hanya menyediakan dosis untuk 117 orang saja.
“Kami mohon maaf bagi yang belum terdaftar di pelaksanaan hari ini akan dilaksanakan dilain hari,” kata Ketua PKK Paser Sinta Rosma Yenti.
Sinta mengajak kepada kader PKK mulai dari tingkat desa dan kecamatan untuk menyosialisasikan pentingnya program vaksinasi kepada masyarakat guna membentuk kekebalan tubuh secara komunal.
Menurutnya animo masyarakat terhadap progam vaksinasi cukup tinggi sehingga pihaknya akan mengusulkan kembali program vaksinasi massal tersebut ke Kementerian Kesehatan.
“Kami juga telah mengajukan pelaksanaan Vaksin ke Kementerian Kesehatan di Jakarta yang direncanakan akan dilaksanakan bulan Oktober 2021, sebagai upaya mendukung Bapak Bupati Paser untuk segera menjadikan Kabupaten Paser Zona hijau dan terbebas dari Covid -19,” jelas Sinta.
Sinta berpesan kepada para kadernya dan masyarakat untuk senantiasa menjaga kesehatan dan imun tubuh dengan mengonsumsi vitamin.
“Bapak, ibu, saudara jangan lupa tetep dijaga kesehatannya, makannya yang rutin. Diusahakan konsumsi vitamin tiap sehari sekali ya,” kata Sinta Rosma Yenti kepada peserta Vaksin,
Ia pun mengapresiasi kepada para kadernya yang terlibat dalam kegiatan vaksinasi tersebut. “Ibu kader PKK ini luar biasa, saya berterima kasih sekali para kader sudah mau terjun ke masyarakat. Mudah-mudahan menjadi amal jariyah,” katanya. (Adv)
BACA JUGA