PLN UIP KLT Pacu Pembangunan Infrastruktur Listrik di Kalimantan untuk Dorong Pertumbuhan Ekonomi

PLN UIP KLT
PLN Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (UIP KLT) berkomitmen untuk terus mempercepat pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan di Provinsi Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, dan Kalimantan Selatan.

Gerbangkaltim.com, Balikpapan – PLN Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (UIP KLT) terus menunjukkan komitmennya dalam mempercepat pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan di tiga provinsi strategis: Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, dan Kalimantan Selatan. Langkah ini sejalan dengan visi Presiden Joko Widodo dan Direktur Utama PT PLN (Persero), Darmawan Prasodjo, yang disampaikan dalam Kompas 100 CEO Forum pada Jumat (11/10), yaitu fokus pada pemerataan infrastruktur sebagai landasan utama untuk memacu pertumbuhan ekonomi nasional.

Dalam beberapa tahun terakhir, PLN UIP KLT telah sukses membangun jaringan transmisi dan gardu induk baru di wilayah Kalimantan. Infrastruktur ini menjadi kunci untuk meningkatkan keandalan pasokan listrik, terutama di tengah pesatnya perkembangan kawasan industri dan permukiman baru di tiga provinsi tersebut.

General Manager PLN UIP KLT, Raja Muda Siregar, menyampaikan bahwa pihaknya telah merampungkan berbagai proyek infrastruktur penting. Salah satunya adalah pembangunan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150kV dari GI Tempadung ke GI KTT PT MMP, yang akan mendukung kebutuhan operasional PT MMP, sebuah perusahaan smelter di Kalimantan Timur. Selain itu, empat proyek vital lainnya terkait Ibu Kota Nusantara (IKN) juga telah diselesaikan, termasuk GI 150kV Tarjun dan SUTT 150kV Single Phi Incomer.

“Kami juga akan melanjutkan beberapa Proyek Strategis Nasional yang akan menyambungkan interkoneksi listrik antara Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara, serta memperkuat jaringan dengan skema looping dari Kalimantan Timur hingga Kalimantan Selatan. Semua ini bertujuan untuk memastikan keandalan sistem kelistrikan dan pemerataan konsumsi listrik di tiga provinsi tersebut,” ujar Raja.

Raja menambahkan bahwa PLN UIP KLT juga tengah menyelesaikan proyek infrastruktur untuk mendukung kebutuhan listrik perusahaan-perusahaan besar, yang nantinya akan mendorong pertumbuhan sektor bisnis di Kalimantan. Keandalan sistem kelistrikan ini menjadi landasan penting untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara maju dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi, baik di sektor industri maupun masyarakat luas.

Sebagai unit induk yang bertanggung jawab atas pembangunan infrastruktur kelistrikan di wilayah Kalimantan Timur, Utara, dan Selatan, PLN UIP KLT memegang peran strategis dalam memastikan ketersediaan listrik yang andal, terutama dalam mendukung pengembangan IKN. Dalam beberapa tahun mendatang, pasokan listrik yang stabil dan efisien akan menjadi kunci sukses pengembangan pusat pemerintahan dan ekonomi baru Indonesia.

“Dengan percepatan pembangunan infrastruktur listrik, kami yakin pertumbuhan ekonomi di Kalimantan akan semakin pesat. PLN tidak hanya berfokus pada proyek jangka pendek, tetapi juga merancang infrastruktur yang mampu menopang kebutuhan energi hingga puluhan tahun ke depan, dengan mengutamakan penggunaan energi bersih. Ini akan mendukung target pertumbuhan ekonomi sebesar 8% yang dicanangkan oleh Presiden terpilih, Prabowo Subianto,” tambah Raja.

PLN UIP KLT memastikan bahwa seluruh proyek strategis di Kalimantan akan berjalan sesuai rencana. Fokus utama saat ini adalah mempercepat pembangunan jaringan transmisi, gardu induk, dan peningkatan kapasitas pembangkit listrik, guna mewujudkan Kalimantan yang mandiri dan maju dari sisi energi.

Sumber: PLN UIP KLT

Tinggalkan Komentar