PPU Siap Gelar Upacara HUT ke-23: Momentum Kolaborasi untuk Membangun Nusantara

PENAJAM – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) tengah bersiap menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 pada Selasa, 11 Maret 2025. Bertepatan dengan bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, perayaan tahun ini mengusung semangat kebersamaan dan kolaborasi dalam mendukung pembangunan daerah, khususnya sebagai penunjang Ibu Kota Nusantara (IKN).
Upacara dijadwalkan berlangsung di halaman depan Kantor Bupati PPU, Kilometer 09 Nipah-Nipah, pada pukul 07.30 WITA. Seluruh jajaran Pemerintah Daerah (Pemda) PPU, termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI/Polri, organisasi masyarakat (Ormas), tokoh agama, tokoh masyarakat, hingga para pejuang pemekaran kabupaten, akan turut hadir dalam acara tersebut. Jika cuaca tidak mendukung, prosesi akan dialihkan ke Aula Kantor Bupati PPU.
Asisten I Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PPU, Nicko Herlambang, mengatakan peserta dan tamu undangan diminta hadir 15 menit sebelum acara dimulai. Selain itu, aturan berpakaian pun telah ditetapkan: Kepala SKPD mengenakan pakaian adat Paser, TNI/Polri dengan PDU I, tamu sipil mengenakan pakaian daerah Nusantara, sementara organisasi menggunakan seragam resmi masing-masing.
BACA JUGA:
“Dengan tema “Kolaborasi untuk Membangun Nusantara”, peringatan HUT tahun ini menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta dalam mendukung pertumbuhan dan pembangunan PPU sebagai daerah strategis yang berbatasan langsung dengan IKN,” katanya pada Jumat 7 Maret 2025.
Sebagai bagian dari rangkaian acara, Rapat Paripurna DPRD Kabupaten PPU akan digelar setelah pelaksanaan upacara. Sementara itu, persiapan akhir seperti gladi bersih telah dilakukan pada Kamis (6/3), melibatkan ASN, TNI/Polri, serta panitia pelaksana guna memastikan kelancaran acara.
Momentum HUT ke-23 ini diharapkan menjadi refleksi atas perjalanan panjang Kabupaten PPU sekaligus ajang untuk memperkuat komitmen dalam membangun daerah yang lebih maju, sejahtera, dan berdaya saing tinggi. (Adv)
BACA JUGA