PT Transkon Jaya Tbk Bagikan Rp4,5 M Deviden
Balikpapan,Gerbangkaltim.com – PT Transkon Jaya Tbk (TRJA) menyetujui pembagian dividen senilai Rp4,5 miliar atau Rp3 rupiah perlembar sahamnya, dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).
“TRJA akan membagikan dividen dengan total Rp 4,5 miliar atau sebesar Rp 3 per lembar saham,” kata Direktur Utama Perseroan, Lexi Rompas dalam paparan publik usai RUPS, Rabu (30/6/2021).
Merujuk laporan keuangan PT Transkon Jaya Tbk, sepanjang 2020 perseroan mencatatkan pendapatan sebesar Rp 402,46 miliar, naik tipis dibandingkan pendapatan perseroan pada 2019.
Rinciannya, terdiri dari sewa kendaraan sebesar Rp 390,05 miliar dan penyedia layanan internet sebesar Rp 12,41 miliar. Keduanya tercatat tumbuh dibandingkan tahun sebelumnya dengan masing-masing Rp 389,60 miliar dan Rp 11,73 miliar.
Sejalan dengan itu, beban pokok pendapatan juga mengalami kenaikan menjadi Rp 225,21 miliar dari Rp 214,85 miliar di 2019.
Dari raihan tersebut, PT Transkon Jaya Tbk berhasil mencatatkan laba bersih tahun berjalan sebesar Rp 38,32 miliar. Laba bersih itu naik dibandingkan laba bersih tahun berjalan di 2019 sebesar Rp 30,56 miliar. Dari sisi aset perseroan tercatat sebesar Rp 605,53 miliar.
Terdiri dari aset lancar Rp 132,87 miliar, dan sisanya merupakan aset tidak lancar senilai Rp 472,66 miliar. Sementara liabilitas Perseroan tercatat sebesar Rp 326,04 miliar dan ekuitas sebesar Rp 279,5 miliar.
BACA JUGA