Rangkaian Penutupan TMMD ke 106 Kodim 1010/Rantau

TAPIN, Gerbangkaltim.com – Kapok Sahli Pangdam VI/Mulawarman Kolonel Djauhari, S.E., M.M. melakukan silaturahmi dengan Bupati Tapin, Forkopimda dan SKPD Kabupaten Tapin di Pendopo Balehendang Rantau, Rabu (30/10/2019) malam.

Sementara Aster Kasdam VI/Mulawarman Kolonel Inf Jones Sasmita, S.I.P., M.M. dan Dandim 1010/Rantau Letkol Inf Rio Neswan, M.M., M.I.K. ikut mendampingi Kapok Sahli Pangdam VI/Mulawarman.

Dalam sambutannya, Kapok Sahli Pangdam VI/Mulawarman Kolonel Inf Djauhari menyampaikan ucapan permintaan maaf Pangdam VI/Mulawarman yang tidak dapat hadir dalam Acara ini dikarenakan berbenturan dengan kegiatan lain.

“Harapan kami, silaturahmi seperti ini selalu terjaga, sehingga pemerintah daerah mudah untuk memajukan daerahnya karena Pejabat Dandim dan Kapolres tugasnya hanya membantu dalam artian membantu Pimpinan Daerah dalam hal ini Bapak Bupati,”tambahnya

Kolonel Inf Djauhari sebelumnya pernah mengenal Kabupaten Tapin pada tahun 1997-1998 karena Beliau pernah bertugas didaerah Kalimantan Selatan. “Dulu saya pernah berdinas di Banjarmasin pada tahun 1997-1998, sehingga Kabupaten Tapin sudah tidak asing bagi saya,”ucapnya

Ditempat yang sama dalam sambutannya Bupati Tapin, Drs. H. M. Arifin Arpan, M.M. mengatakan terima kasih atas kedatangan pada malam hari ini di Kota Rantau Kabupaten Tapin dalam acara silahturahmi bersama kami.

“Kami akan selalu berkoordinasi baik dengan TNI-POLRI maupun dengan Instansi terkait guna kemajuan Kabupaten Tapin,”tambahnya

Acara Silaturahmi ini merupakan rangkaian kegiatan penutupan TMMD ke 106 tahun 2019 Kodim 1010/Rantau yang dilaksanakan di Kecamatan Salam Babaris besok 31 Oktober 2019.

“Terima Kasih kepada TNI, karena dengan adanya TMMD pembangunan didaerah desa bisa terlaksana dengan cepat,”Imbuhnya.
Pendam VI/Mlw

Tinggalkan Komentar