Saatnya Alumni IKAM Pimpin Balikpapan

GERBANGKALTIM.COM – Malam silaturahim Ikatan Alumni Keluarga SMP Negeri 2 Balikpapan (IKAM) di Rumah Makan Pondok Indo Kuliner Balikpapan Baru, Senin (11/2) malam berlangsung meriah.

Selain puluhan perwakilan alumni SMPN 2 dari berbagai angkatan, acara ini juga dihadiri sejumlah tokoh masyarakat, Kepala SMPN 2, hingga para guru yang sudah purna tugas.  Acara yang diberangi pemberian tali asih dan penghargaan untuk para guru purna tugas ini, berlangsung penuh keakraban. Tampak hadir, tokoh masyarakat dan mantan Ketua DPRD Balikpapan, H. Andi Burhanuddin Solong, Kepala SMPN 2 Widodo, Ketua IKAM H. Karmin, SE, serta penasehat H. Agusminsyah, SE.

Menurut Ketua IKAM H. Karmin, SE, apa yang diraih para alumni termasuk dirinya saat ini, tidak lepas dari peran para guru, yang berhasil membentuk karakter positif dalam diri para alumni. “Kami perlu belajar dari semangat tinggi para guru, baik yang masih aktif maupun yang sudah purna tugas. Meski sudah pensiun, tapi semangatnya tetap tinggi untuk selalu bermanfaat bagi orang banyak,” ujarnya.

Karenanya, ia berharap para alumni yang tergabung di organisasi IKAM, juga bisa selalu maksimal, berbuat positif dan berguna bagi masyarakat. “Kita wajib satu visi, satu jalan dan satu nafas, yang diselaraskan dengan motto Kota Balikpapan, Beriman, kubangun, kujaga dan kubela,” tegas bos PT. Abadi Raya Commerce (ARCO) ini.

Sementara mantan Ketua DPRD Balikpapan, H. Andi Burhanuddin Solong menegaskan, saatnya dari alumni SMPN 2 melahirkan sosok pemimpin Kota Balipapan ke depan. Mengapa? Karena setahu ABS—sapaan akrabnya, pemimpin Balikpapan baik itu di eksekutif maupun legislatif, hanya beberapa orang yang lahir dan berasal dari alumni sekolah di Balikpapan. “Setahu saya hanya dua orang. Yakni, almarhum HM. Mukmin Feisyal HP alumni SMPN 1 dan HM. Rahmad Mashud alumni MTSN. Selebihnya alumni dari luar kota Balikpapan,” ucap ABS.

Karenanya, ABS mengajak alumni SMPN 2 yang tergabung di organisasi IKAM, untuk bisa solid dan bersatu, menyiapkan sosok pemimpin Kota Balikpapan ke depan. “Jika ingin sektor pendidikan di Balikpapan maju, maka pemimpinnya mesti dari alumni yang bersekolah di Balikpapan. Karena dia pasti merasakan pahit getir dan suka duka bersekolah di Balikpapan,” tutur ABS.

ABS yang juga Ketua Umum DPW Partai Berkarya Kaltim ini mengungkapkan, saat ini sudah lahir wadah “Karmin Center”, sebuah lembaga yang menyiapkan program, konsep dan visi misi membangun Kota Balikpapan ke depan. “Kita harus all out, satu rasa, satu bahasa dan satu hati untuk mewujudkan sosok pemimpin Balikpapan ke depan, yang ada di figur H. Karmin,” tegasnya.(*)

Penulis : RUDI R. MASKUR
Editor : RUDI R. MASYKUR

Tinggalkan Komentar