Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 11 Kostrad Gelar Pelayanan Kesehatan “Door to Door” di Perbatasan Nunukan
Gerbangkaltim.com, Nunukan – Sebagai bagian dari upaya membantu masyarakat di wilayah perbatasan, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 11 Kostrad melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan “Door to Door” di Desa Tau Lumbis, Kecamatan Lumbis Ogong, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Selasa (03/09/2024). Kegiatan ini menjadi bukti nyata kepedulian TNI terhadap kesehatan warga perbatasan.
Dipimpin oleh Danton Kesehatan Letda Ckm Ary Marvian, tim kesehatan Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad berkeliling desa memberikan pelayanan kesehatan gratis. Mereka tidak hanya memberikan pengobatan, tetapi juga menyosialisasikan pentingnya menjaga kesehatan kepada masyarakat setempat. Kegiatan ini menjadi bagian dari program pemerintah dalam meningkatkan kualitas kesehatan di daerah terpencil.
Dansatgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad, Letkol Arm Gde Adhy Surya Mahendra, menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat perbatasan. “Kami ingin memastikan masyarakat memahami pentingnya kesehatan dan membantu mereka mendapatkan pelayanan kesehatan yang memadai. Selain menjalankan tugas pokok seperti menjaga wilayah perbatasan dan mencegah masuknya barang-barang ilegal, kami juga berfokus pada pembinaan teritorial dan pelayanan kesehatan,” ungkapnya.
Letkol Arm Gde Adhy Surya Mahendra juga menegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjadikan TNI sebagai solusi di tengah permasalahan masyarakat, terutama dalam hal kesehatan. “Dengan adanya pelayanan kesehatan seperti ini, diharapkan TNI selalu hadir di tengah masyarakat sebagai bagian dari solusi atas berbagai masalah yang mereka hadapi,” tambahnya.
Pelayanan kesehatan “Door to Door” ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat perbatasan, mempererat hubungan antara TNI dan warga, serta membantu pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup di wilayah terpencil.
Yonarmed 11 Kostrad
BACA JUGA