SOLUSI CERDAS ATASI KEASAMAN TANAH

PASER – Siapa yang tidak kenal dengan keasaman tanah ? Inilah kendala utama di sentra-sentra produksi pangan yang berada di wilayah kalimantan timur tak terkecuali di daerah sungai tuak kecamatan tanah grogot kabupaten paser. Berbagai upaya dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut meskipun hasilnya belum maksimal.

Produsen SOBAT TANI dengan produk unggulan ANTAZAM yang sangat efektif, efisien dan ekonomis  dalam mengatasi persoalan keasaman tanah.

EFEKTIF karena mampu mengatasi persoalan keasaman tanah dengan waktu relatif singkat terlihat reaksinya sekitar 5-7 hari sesudah aplikasi hal ini diperkuat oleh hasil demplot di berbagai daerah antara lain di kabupaten kutai kartanegara (Desa Mekar Jaya, Sumber sari, jembayan dll), kabupaten Penajam Paser Utara (seluruh kecamatan penajam, waru dan Babulu), Kabupaten Paser (Desa Tajur dan Desa Sungai Tuak).

EFISIEN hanya dengan dosis 10 kg/ha sudah mampu memperbaiki kondisi tanah yang asam, mudah di aplikasikan (bisa tabur dan spray). EKONOMIS harga relatif murah yaitu 750.000/ha di banding dengan yang lain.

ANTAZAM adalah produk edukasi yang di sebar luaskan dengan sistem demplot secara masive dan pendampingan sampai tuntas, tak terkecuali di Desa sungai tuak yang menjadi titik demplot.

Kegiatan demplot ini juga diinisiasi oleh GERBANG TANI yang menjadi mitra untuk membuat percontohan di sungai tuak melalui bimtek, monitoring yang intensif sehingga berhasil panen dengan produksi 5,8 ton GKP/ha

Menurut keterangan ketua gapoktan (pak Basrani) pertumbuhan padi setelah di aplikasikan ANTAZAM memiliki kelebihan diantaranya ;

  1. Kondisi tanah yang semula ph 5.0 menjadi ph 6.0
  2. Pada saat fase vegetatif anakan padi lebih banyak sekitar 25 anakan
  3. Kondisi daun padi awet hijau sampai panen
  4. Malai panjang dan bulir berisi penuh

Sementara dewan pembina PPPSI kaltim (DR.IR.H.Ibrahim, MP) mengatakan bahwa ANTAZAM adalah teknologi yang harus di sebarluaskan dan di pakai petani oleh karena kemudahannya pada saat pemakaian, ekonomis dan hasilnya sudah terbukti mampu memperbaiki kondisi tanah yang asam 10kg/ha. Lebih Lanjut beliau mengatakan Pupuk ANTAZAM berani melakukan demplot dan pendampingan sampai tuntas seyogyanya bisa di terima dengan baik dan diajak kolaborasi dalam mengedukasi petani di lapangan, jarang loh model seperti ini yang dilakukan oleh tim SOBAT TANI imbuhnya.

Dalam kesempatan lain tokoh Pemuda Sungai Tuak H.M.Hafidz sahid, SH, SP, MS  mengharapkan kehadiran produk edukasi ANTAZAM  menjadi bagian sajian solusi teknologi terkini untuk mengatasi keasaman tanah dimana petani bisa memilih mana teknologi yang tepat sesuai spesifik lokasi dan hal ini sudah di tampilkan oleh pihak SOBAT TANI melalui demplot di empat (4) titik masing-masing dengan luas 0,25 ha, semoga para stackholder baik legislatif maupun ekskutif bisa memberikan perhatian besar terhadap produk-produk edukasi termasuk ANTAZAM dalam mengatasi problem keasaman tanah di Kabupaten Paser.

Di tempat terpisah Sales Manager SOBAT TANI Kaltim ABDUL MUIN, SP mengutarakan bahwa formulasi pupuk pembenah tanah ANTAZAM sangat cocok di aplikasikan di daerah yang memiliki tingkat keasaman tinggi.

Adapun komposisi yang terkandung adalah

Kalium (K2O) 12,55%

Magnesium (MgO) 9,88%

Zinc (Zn) 1,06%

Sedangkan Manfaat ANTAZAM antara lain ;

* Memperbaiki keasaman tanah

* Merangsang pertumbuhan tanaman

* Mudah larut dan diserap tanaman

* Membantu membentuk zat hijau daun

* Merangsang pembentukan tunas baru

* Memaksimalkan pertumbuhan anakan produktif

Tinggalkan Komentar