TA Unggul 61 Persen, Diluar Target 80 Persen

BALIKPAPAN, Gerbangkaltim.com -Berdasarkan hitungan cepat sementara yang dilakukan Tim Pemenangan Koalisi Parpol Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Balikpapan Rahmad Masud dan Thohari Azis yang bekerjasama dengan lembaga survey indikator, pasangan ini unggul dengan perolehan suara 61 persen dari 87 persen suara yang masuk.

“Ya sementara ini masih proses perhitungannya masih berjaan, secara pribadi saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah menggunakan hak pilihnya,” ujar Calon Walikota Balikpapan, Rahmad Mas’ud kepada awak media di aula Rumjab Wakil Walikota, Rabu sore (9/12/2020).

Saat ini, kata Rahmad penghitungan suara sudah mencapai 87 persen, dimana berdasarkan hitungan cepat kemenangan perolehkan suara sebesar 61 persen dari pemilih kota kosong sebesar 35 persen.

“Meski perhitungannya belum 100 persen namun perubahannya angkanya tidak akan jauh berbeda, kita bersyukur memperoleh kemenangan dalam pilkada ini, saya mengajak simpatisan dan relawan kalau memang terpilih memimpin Balikpapan, untuk tidak terlalu bersuka cita yang berlebihan. Apalagi Balikpapan saat ini masih ditengah pandemi Covid-19,” ujarnya.

Wakil Ketua Bidang Komonikasi Tim Pemenangan Paslon RM-TA, Abdulloh menyampaikan, hasil quick count lembaga survet indkator g menempatkan paslon Rahmad Mas’ud – Thohari Azis unggul, namun tak sesuai target hingga 80 persen.

“Meski tidak mencapai target kemenangan 75-80 persen, kita tim pemenangan koalisi parpo tetap bersyukur karena diberkan kemenangan, dan jika tidak ada halangan, pasangan yang didukung 9 partai politik akan memimpin Kota Balikpapan hingga 2024 atau selama 3,5 tahun kedepan,” ujar Abdulloh.

Wali Kota Balikpapan terpilih, Rahmad Masud mengatakan, dalam pilkada ini pasti ada perbedaan, namun setelah ini maka ia mengajak seluruh lapisan warga Kota Balikpapan untuk bersama-sam membangun kota Balikpapan agar lebih maju lagi.

“Dulu kita memang rival dan berkompetensi, perbedaan itu biasa tapu tidak akan merusak kebersamaan dalam membangun kota Balikpapan yang termuka dan terbaik,” ujarnya. (mh/gk)

Tinggalkan Komentar