Timnas Ditahan Imbang Bahrain, Jokowi “Gondok” Akibat Ulah Wasit

Nusantara
Presiden RI Joko Widodo

Nusantara, Gerbangkaltim.com – Presiden RI Joko Widodo mengaku gondok (kesal,red) atas hasil imbang pertandingan Timnas Indonesia melawan Bahrain dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang digelar di Bahrain National Stadium, Rifa, Kamis (10/10/2024) malam kemarin.

“Ya kalau boleh dibilang gondok banget,” ujar, Jokowi di Ibu Kota Nusantara (IKN), Jumat (11/10/2024).

Jokowi mengaku heran karena wasit Ahmed Al Kaf tidak kunjung meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Dimana, masa perpanjangan waktu sudah mencapai 9 menit, melewati waktu yang diberikan yakni hanya 6 menit.

“Bagaimana, sudah 2-1 ya kan. Ada tambahan 6 menit, tapi sudah 9 menit peluit belum dibunyikan. Dan pada detik terakhir gol,” ucapnya kesal.

Sementara itu, laga Bahrain vs Indonesia dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 berakhir dengan skor 2-2 di Bahrain National Stadium, Rifa, Kamis malam.

Kemenangan timnas Indonesia di depan mata sirna akibat gol penyama kedudukan yang diciptakan Bahrain pada menit ke-90+9. Namun, proses menuju gol tersebut mendapat sorotan, khususnya kepada wasit asal Oman yang memimpin laga, Ahmed Al Kaf.

Tambahan waktu yang berlangsung melebihi dari yang diumumkan, yakni dari enam menit menjadi sembilan menit. Gol terjadi pada menit ke-90+9 atau berarti melebihi tiga menit dari yang seharusnya.

Para pemain timnas Indonesia pun memprotes keras keputusan wasit pada akhir laga. Manajer timnas Indonesia, Sumardji, bahkan sampai mendapat kartu merah dari wasit akibat terlalu keras memprotes.

Tinggalkan Komentar