Volume Sampah Meningkat, DLH Balikpapan Bakal Bangun 2 TPST

oppo_2

Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Balikpapan menyatakan saat ini volume sampah di Kota Balikpapan mengalami peningkatan sekitar 60 ton perhari. Untuk mengatasi masalah ini, DLH berencana akan membangun dua Tempat Pemerosesan Sampah Terpadu (TPST) di Kota Balikpapan.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Balikpapan Sudirman Djayaleksana mengatakan, di Tahun 2024 ini volume sampah di Kota Balikpapan mengalami kenaikan dari semula di tahun 2023 hanya sebanyak 360 menjadi menjadi 400 ton perharinya di tahun 2024.

“Jadi peningkatan ini ada sekitar 60 ton, padahal itu sudah ada pengurangan. Nah, kalau dihitung sampah total, kalau ditangani untuk satu kota ini ada sebanyak 550 ton yang masuk TPA Manggar 400 ton, jadi ada pengurangan 150 ton,” ujarnya.

Dikatakannya, di tahun 2024 ini, DLH Kota Balikpapan juga akan menambah target pengurangan volume sampah dengan membangun dua Tempat Pemrosesan Sampah Terpadu (TPST) di Kota Balikpapan yang masing-masing ada di wilayah Sepinggan, Balikpapan Selatan dan di Jalan Soekarno-Hatta Km12, Balikpapan Utara.

“Tergetnya dengan adanya dua TPST ini, kita akan menambah jumlah pengurangan volume lebih kurang 50 ton,” ujarnya.

Ditambahkannya, pengurangan ini dilakukan karena jika seluruh sampah langsung masuk ke TPA Manggar, maka TPA Manggar yang lahan nya terbatas akan lebih cepat penuh atau usianya akan cepat pendek.

“Makanya kita coba maksimalkan dengan adanya pengurangan sampah,” ucapnya.

Targetnya dari KLHK hingga tahun 2025, katanya, untuk kabupaten kota harus bisa mengurangi lebih volume sampah sebesar 30 persen. Dan Kota Balikpapan saat ini pengurangannya sudah sebesar 27 persen.

“Jadi tinggal 3 persen lagi, nah dengan adanya dua TPST tersebut, maka Insyallah target kota bisa tercapai,” tukasnya.

Selanjutnya DLH Kota Balikpapan, katanya, juga berencana membangun TPS 3R di setiap kelurahan dan kecamatan yang mana pada tahun 2023 dalam proses penyusunan Detail Engineering Desain (DED) dan di 2024 baru dilaksanakan pembangunan fisiknya.

“Diharapkan dengan adanya TPS 3R setiap kelurahan kecamatan, sampah rumah tangga ino tidak langsung masuk ke TPA Manggar. Tapi dipilah dan diolah dulu, sisanya yang berupa residu baru dibuang ke TPA Manggar,” terangnya.

Ada beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan di TPS 3R. Yakni sampah organik rumah tangga sejenisnya akan dibuat kompos dan maggot, dan yang sampah plastik hasil pilihan punya nilai ekonomis yang diambil bank sampah.

“Sampah pilihan akan diambil karena memiliki nilai ekonomis, kompos untuk membantu penyuburan tanaman sedangkan maggot untuk makanan ikan,” tutupnya.

Tinggalkan Komentar