Wakil Ketua Komisi III DPRD Paser Basri Salurkan Sembako Warga Korban Banjir

PASER, Gerbangkaltim.com – Legislator DPRD sekaligus Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Paser Basri Mansur menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir di sejumlah desa di Kecamatan Tanah Grogot, Sabtu 11 April 2020.

Basri mengatakan bantuan ia salurkan ke dua desa di yaitu Desa Pepara dan Desa Tanah Periuk.

“Jadi yang kami sambangi Desa Pepara dan Desa Tanah Periuk untuk menyalurkan bantuan,” katanya.

Bantuan yang disalurkan berupa sembako seperti beras, mie instan dan berbagai kebutuhan pokok.

Dikarenakan air cukup tinggi menggenangi pemukiman, akses untuk menuju lokasi harus menggunakan  perahu. 

“Untuk menyalurkan berupa sembako kita pakai perahu karena  air lumayan tinggi,” ujarnya.

Ia berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban warga terdampak banjir.

“Saya harap dengan sembako yang diberikan bisa membantu warga dan bermanfaat,” katanya. (Ral)

Tinggalkan Komentar