Wakil Wali Kota Ajak Warga Aktualisasikan Nilai Al-Qur’an

Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Pemkot Balikpapan menggelar peringatan Nuzulul Qur’an di Masjid Madinatul Iman Balikpapan Islamic Center (BIC) yang dihadiri ratusan warga Kota Balikpapan. Peringatan Nuzulul Qur’an diharapkan dapat menjadi momentum untuk merefleksikan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.
Hadir dalam kegiatan ini Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud, Wakil Wali Kota Balikpapan H Bagus Susetyo, Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan Yono Suherman, Sekdakot Balikpapan H Muhaimin, Kepala OPD dan perwakilan Forkopimda Kota Balikpapan. Dimana sebagai penceramah, Al-Mukarrom Habib Zein Al-Habsyi dari Kota Solo
“Malam ini adalah malam penuh berkah. Sebagaimana firman Allah dalam Surat Al-Baqarah ayat 185, bulan Ramadan adalah bulan yang di dalamnya diturunkan Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia dan sebagai pembeda antara yang hak dan batil,” ujar Wakil Wali Kota Balikpapan, H Bagus Susetyo dalam sambutannya, Minggu (16/3/2025).
Dikatakannya, Al-Qur’an bukan hanya kitab suci, tetapi juga pedoman hidup yang tetap relevan di tengah tantangan modern seperti ketimpangan sosial, degradasi moral, dan krisis lingkungan.
Wakil Wali Kota menekankan, nilai-nilai Al-Qur’an seperti kejujuran (shiddiq), kepedulian (rahmah), dan keadilan (‘adl) menjadi fondasi dalam pembangunan Balikpapan.
Ia menegaskan kota ini telah berkomitmen menjadi wilayah yang inklusif, religius, dan berkelanjutan melalui berbagai program prioritas, di antaranya Peningkatan produktivitas ekonomi dan investasi daerah, penguatan SDM unggul, percepatan transformasi digital, penguatan prasarana dan konektivitas perkotaan serta penguatan inklusif dan ketahanan iklim.
“Inilah esensi dari peringatan Nuzulul Qur’an, yaitu mengaktualisasikan nilai-nilai ilahiyah dalam kehidupan sehari-hari. Kita harus terus memperkuat ukhuwah Islamiyah dan wathaniyah serta menolak segala bentuk perpecahan,” tegasnya.
Bagus juga dalam kesempatan ini mengajak seluruh elemen masyarakat untuk meningkatkan literasi Al-Qur’an melalui Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA), majelis taklim, dan pendidikan keluarga.
Sementara itu, disela-sela kegiatan Wakil Wali Kota H Rahmad Mas’ud menerima bantuan yang berasal dari Gerakan Sedekah Jariyah Ramadan atau Sejadah, sebuah inisiatif berbagi yang melibatkan siswa-siswi sekolah negeri jenjang SD dan SMP di Balikpapan.
Dimana, gerakan ini bertujuan untuk menanamkan nilai kepedulian dan keikhlasan sejak dini kepada para pelajar. Hingga saat ini, dana yang terkumpul dari gerakan Sejadah mencapai Rp259.057.500, bantuan diserahkan langsung kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan yang diteruskan kepada pengurus Masjid Madinatul Iman, BIC.
“Semoga upaya ini menjadi praktik baik bagi siswa-siswi kita, sekaligus menjadi amal jariah yang memudahkan mereka dalam menimba ilmu dan mengembangkan bakatnya. Kita ingin mencetak generasi yang saleh dan salehah, yang berguna bagi bangsa dan negara,” ungkap Wakil Wali Kota Balikpapan.
Wakil Wali Kota juga mengajak semua pihak—pemerintah, swasta, dan komunitas—untuk terus bersinergi dalam membangun Balikpapan yang bersih, aman, dan sejahtera sesuai dengan ajaran Al-Qur’an.
“Semoga Allah SWT senantiasa memberikan bimbingan, petunjuk, dan perlindungan kepada kita semua dalam mewujudkan Balikpapan sebagai kota global yang maju dan berdaya saing,” tutupnya.
Acara peringatan Nuzulul Qur’an ini ditutup dengan tausiyah dari Habib Zein Al-Habsyi, yang mengupas lebih dalam tentang pentingnya menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman dalam kehidupan bermasyarakat.
BACA JUGA