PASER, Gerbangkaltim.com – Selama masa pandemi COVID-19 dan bulan Ramadan 1441 H, PT. Kideco Jaya Agung memberikan bantuan sembako sebanyak 15.500 kepada masyarakat Kabupaten Paser.

“Selama COVID-19 dan bulan Ramadan, melalui progam Kideco ‘Peduli Warga Lingkar Tambang’, kami membagikan 15.550 paket bingkisan yang yang disebar di 82 titik lokasi,” kata First Manager CSR Kideco Suriyanto, Rabu (20/5).

Bantuan tersebut meliputi desa, Pondok Pesantren, Panti Asuhan dan sejumlah Yayasan Sosial lainnya yang benar benar membutuhkan. Pembagian bingkisan hari raya sudah dimulai sejak tanggal 9 Mei 2019 sampai dengan 17 Mei 2020.

Manajemen Kideco kata Suriyanto juga telah memberikan bantuan kepada pemerintah dalam menanggulangi berbagai dampak dari wabah Covid-19 ini. 

“Seperti menyiapkan rumah isolasi ODP untuk wilayah Kecamatan Batu Sopang, menyerahkan bantuan APD kepada Pemda Paser yang diperuntukkan bagi para dokter dan paramedic yang bertugas di front utama penanganan COVID-19,” jelas Suriyanto.

Suriyanto menambahkan, bantuan yang diserahkan tersebut termasuk paket bingkisan Hari Raya ini. “Tujuannya untuk membantu saudara saudara kita yang membutuhkan sekaligus mengurangi beban mereka yang berada dalam kondisi kesulitan disaat menyambut dan merayakan Hari Raya Idulfitri,” ujarnya.

Suriyanto mengatakan program itu merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap menjelang hari raya. “Karena kita ketahui bersama, bahwa setiap menyambut Idulfitri  seperti sekarang ini sejumlah kebutuhan bahan pokok mengalami peningkatan harga ditengah kondisi ekonomi serba sulit,” jelasnya.

Suriyanto juga berterimakasih kepada  seluruh mitra perusahaan yang telah memberikan dukungan dan menjalin kerjasama yang baik selama ini dan yang akan datang. Akhirnya, selamat menikmati ramadhan hingga detik terakhir, selamat menyambut hari kemenangan yang penuh berkah dan kebaikan,” kata Suriyanto.

“Atas Nama Manajemen dan seluruh Karyawan  PT Kideco Jaya Agung kami mengucapkan Selamat Hari Raya Idulfitri. Taqabbalallahu Minna Wa Minkum, Mohon maaf lahir dan bathin,” ujarnya.

Kepala Desa M. Nur Kastalani mengapresiasi Kideco ”Kami mewakili masyarakat, mengucapkan terima kasih banyak kepada Manajemen PT Kideco Jaya Agung atas kepedulian dan perhatiannya kepada warga Batu Kajang, apalagi dikondisi seperti ini, banyak masyarakat yang benar benar merasakan dampak dari ekonomi yang saat ini terjadi.  Kami yakin dengan bantuan ini dapat mengurangi beban warga kami yang benar-benar membutuhkan dan mereka bisa merasakan hari raya dengan tenang dan tersenyum”. ujarnya.

Sementara itu di tempat lain, Kepala Desa Lolo, Kecamatan Kuaro, Sugito juga menyampaikan hal yang sama, ”Kami merasa sangat bersyukur dan terima kasih atas perhatian Kideco, dengan bantuan tersebut dapat kami distribusikan kepada warga kami yang benar benar membutuhkan”. tegasnya. (Jya)

Share.
Leave A Reply